Jika tidak ada blush on pakai apa?

  1. Home
  2. Beauty
  3. Make Up

Cica Rahmania | Beautynesia

Selasa, 22 Mar 2022 11:30 WIB

Blush on merupakan kunci dalam mendapatkan riasan yang sempurna. Namun, pada kenyataannya, pakai blush on tidak semudah apa yang terlihat ketika sudah jadi, terutama bagi pemula yang punya wajah bulat.

Dengan kata lain, mengaplikasikan blush on adalah suatu hal yang tricky. Jika kamu salah satu pemilik wajah bulat dan bingung bagaimana mengaplikasikan blush on tanpa terlihat seperti badut, kamu bisa mengikuti saran dari beberapa penata rias di Amerika Serikat berikut ini.

Ilustrasi menggunakan blush on/ Foto: Pexels.com/Polina Tankilevitch

Dikutip dari Bustle, ada beberapa trik sederhana memakai blush on untuk pemilik wajah bulat yang menciptakan kontur memukau dan mencerahkan kulit. Bagaimana triknya?

Aplikasikan Tipis-tipis

Memakai blush on berlebihan atau terlalu tebal adalah kesalahan umum yang sering terjadi ketika memakai blush on. Oleh karena itu, penata rias Allan Avendaño menyarankan untuk mengaplikasikan blush on tipis-tipis terlebih dahulu. 

"Beberapa orang kesulitan mengaplikasikan perona pipi. Belajarlah untuk membangun warna dengan memulasnya secara ringan," kata Avendaño kepada Bustle.

Ilustrasi pakai blush on. (Foto: Freepik.com/Kroshka_Nastya)

Jika kamu menggunakan blush on bubuk, pastikan untuk membersihkan kuas sebelum dipakai. Nah, kalau kamu pakai blush on krim atau cair, mulailah dengan menggunakan jari kamu untuk mengaplikasikan sedikit ke pipi Anda, lalu pakai kuas untuk meratakannya.

Bikin Kontur Terlebih Dahulu

Untuk menghindari pipi badut, coba buat kontur pada tulang pipi terlebih dahulu sebelum menggunakan blush on. Avendaño menyarankan untuk pakai kontur stik atau kontur bubuk untuk menciptakan ilusi sudut, baru kemudian pakai blush on di atasnya. 

Pulas Hingga ke Pelipis

Kebanyakan wajah bulat kurang memiliki sudut. Oleh karena itu, blush on bisa menciptakannya meski hanya sebuah ilusi. Untuk membuat ilusi tersebut, Avendaño menyarankannya untuk memulas blush on dari bagian atas pipi dan naik hingga ke pelipis dengan gerakan diagonal.

Ilustrasi memakai blush on. (Foto: pexels.com) / Foto: Hijria Khatimi

"Pada dasarnya, kamu mengkontur wajah kamu dengan perona pipi. Apa yang saya dapatkan dengan teknik ini adalah teknik ini benar-benar menarik wajah, dan memberi kamu tampilan yang lebih jelas," kata Avendaño.

Pakai di Tulang Pipi Atas

Trik lain disampaikan oleh Hayley Kassel, seorang penata rias ternama di Los Angeles, kepada Bustle. Ia menyarankan bahwa mengaplikasikan blush on jangan terlalu rendah dari tulang pipi, karena bisa membuat pipi bulat terlihat lebih berisi.

"Jika kamu mencari tampilan keseluruhan yang lebih berkontur, pakai blush on lebih ke arah luar tulang pipi kamu," kata Kassel kepada Bustle. Konon, teknik ini akan membuat tampilan tampilan pipi yang lebih bersudut. Selain itu, Adenuga juga menyarankan untuk menggunakan blush on sambil tersenyum.

Ilustrasi pakai blush on. (Foto: freepik/kroshka__nastya)

Well, itulah beberapa trik memakai blush on pada wajah bulat. Jika kamu menggunakannya dengan tepat, trik-trik di atas juga bisa bikin tampilan pipimu lebih tirus, lho, Beauties. Selamat mencoba! 

***

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

Pilihan Redaksi

  • 3 Tren Makeup yang Diprediksi Akan Mendominasi Tahun 2022
  • 4 Bahaya Menggunakan Makeup Kadaluwarsa, Periksa Sebelum Pakai!
  • Rahasia Makeup Natural & Awet Muda Buat Perempuan Usia 40-an, Begini Trik Khususnya dari Makeup Artist!

(fer/fer)

Komentar

Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama memberikan komentar.

RELATED ARTICLE

Blush on bisa diganti dengan apa?

3 Produk Makeup Ini Bisa Jadi Pengganti Blush On.
Bronzer. Foto: ist. Bronzer adalah produk makeup yang bagus sebagai pengganti blush on, karena akan memberikan tone warna alami mengikuti warna kulit. ... .
Eyeshadow. Foto: ist. Produk makeup yang satu ini jauh lebih mudah diapliaksikan untuk digunakan sebagai blush on. ... .
Lipstik..

Apa yang dapat digunakan jika tidak memiliki blush on?

Selanjutnya ada lip tint yang bisa Stylovers gunakan sebagai alternatif pengganti blush on. Agar tetap hygieni, gunakan sisa lip tint pada batang aplikator sebagai blush on. Warnanya yang intens, teksturnya yang cair dan mudah dibaurkan cukup menggunakan jari membuat lip tint cocok digunakan sebagai pengganti blush on.

Eyeshadow apa bisa digunakan untuk blush on?

Warna terbaik eyeshadow yang dapat digunakan untuk menjadi blush adalah pink cenderung ke peach, pink dan soft plum cocok untuk kulit berwarna cerah dengan undertone dingin dan warna peach cocok untuk kulit cerah dengan undertone warna kulit hangat.

Bisakah lipstik jadi eyeshadow?

Lipstik yang biasanya dijadikan sebagai perona bibir, nyatanya bisa dijadikan sebagai eyeshadow dan memiliki hasil akhir yang bagus dalam tampilan makeup ini.

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA