Apakah harga nokia 6 akan turun

Nokia merupakan salah satu merek HP yang terkenal memiliki kualitas yang unggul dan awet dipakai. Sama seperti produsen smartphone lainnya, Nokia juga meluncurkan HP seri Androidnya salah satunya lewat varian Nokia 6.

Nokia 6 sendiri adalah salah satu HP premium keluaran Nokia dengan harga yang cukup terjangkau. Tertarik mengetahui info lebih lengkap tentang HP Nokia ini? Baca ulasan berikut ya.

Bagaimana spesifikasi Nokia 6?

  • Tipe layar: IPS LCD
  • Ukuran layar: 5.5 inci
  • Resolusi layar: 1080 x 1920 piksel, 16:9 ratio (~403 ppi density)
  • Proteksi layar: Corning Gorilla Glass 3
  • Chipset: Qualcomm MSM8937 Snapdragon 430 (28 nm)
  • Sistem Operasi: Android 7.1.1 (Nougat), upgradable to Android 9.0 (Pie)
  • CPU: Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53
  • GPU: Adreno 505
  • RAM: 4GB/3GB
  • Memori internal: 32 GB/64 GB
  • Memori Eksternal: microSDXC (uses shared SIM slot)
  • Berat: 169 gram
  • Kamera Utama: 16 MP, f/2.0, 1.0µm, PDAF
  • Kamera Depan: 8 MP, f/2.0, 1/4", 1.12µm, AF
  • Video: 1080p@30fps
  • Kapasitas Baterai: Li-Ion 3000 mAh, non-removable
  • USB: microUSB 2.0, USB On-The-Go
  • WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot
  • Varian warna: Arte Black, Matte Black, Tempered Blue, Silver, Copper
  • Tanggal rilis: Januari, 2017

Apakah HP Nokia 6 bagus?

Desain yang Simpel tapi Tetap Elegan

Dilihat dari tampilan luarnya, Nokia 6 sudah mengusung tampilan Android papan atas yang mewah. Desain HP Nokia ini sangat simpel, elegan dan menawarkan layar yang sangat besar karena Nokia meminimalisir tombol “home”. Tidak seperti Apple, Nokia mendesain tombol “home” smartphone keluarannya dengan bentuk kapsul kecil yang disusun horizontal.

Seperti Android canggih lainnya, kamu bisa membuka layar smartphone HP Nokia 6 ini dengan sidik jarimu. Tampilannya semakin menawan dengan dihadirkannya pilihan warna bodi belakang yang menawan seperti Arte Black, Matte Black, Tempered Blue, Silver, dan Copper. Kamu bisa pilih warna favoritmu ya!

Ukuran Layar Pas

Bagaimana dengan ukuran layar HP Nokia 6? Bagi kamu yang hobi main game dan nonton film, Nokia 6 sangat pas untukmu. HP Nokia 6 ini punya ukuran layar sebesar 5,5 inci dengan panel IPS LCD. Dengan spesifikasi layar tersebut, pengalaman main game ataupun nonton video kamu sudah cukup mengesankan.

Selain itu, layar handphone yang beresolusi Full HD ini juga semakin tangguh karena sudah dilapisi dengan Corning Gorilla Glass. Fitur ini membantu layar lebih tahan terhadap goresan, minyak dan sidik jari. Kerennya lagi, jenis layar ini juga tidak akan pecah berkeping-keping jika terkena benturan. Memakai HP Nokia 6 di bawah sinar matahari terik juga tidak menjadi masalah berkat fitur Sunlight Readability.

Android Nougat Bebas Clutter

Dalam spesifikasi Nokia 6, Nokia telah menanamkan sistem operasi Android 7.1.1 Nougat yang bebas clutter dan dapat melakukan update secara rutin. Jika sudah waktunya update, jangan lupa untuk segera update OS HP Nokia 6 ini sistem keamanan di ponsel ini tetap diperbarui agar tidak ada hacker yang bisa mencuri data-data pribadimu!

Punya Performa yang Gahar

Chipset yang disematkan pada HP Nokia 6 adalah chipset Qualcomm msm8937 Snapdragon 430 yang mampu menghemat umur baterai dan meningkatkan performa grafik. Chipset ini dipadukan dengan CPU Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53, kartu grafis Adreno 505, dan RAM 4GB/3GB.

Tak hanya itu, Nokia 6 juga disertai dengan beberapa layanan Google yang mumpuni, seperti Google Play dan Google Photos. Bagi kamu yang hobi fotografi, mendengarkan musik dan memiliki banyak data, kapasitas memori internal 32GB di Nokia 6 ini bisa kamu perbesar dengan memori eksternal microSD hingga 256 GB. Singkat kata, kinerja HP Nokia 6 ini cocok kamu pakai untuk multitasking bahkan main game!

Dilengkapi dengan Speaker yang Menggelegar

Nokia tidak main-main saat menciptakan HP Nokia 6 ini. Nokia 6 dirakit dengan speaker gahar yang dilengkapi dengan Amplifier Smart (TFA9891) dan Dolby Atmos. Saat suasana pesta atau kantor kamu membosankan, kamu bisa langsung setel musik melalui Nokia 6 untuk suara yang bombastis nan fantastis!

Baterai Awet Seharian

Membahas kecanggihan Android, tidak lengkap jika tidak membahas kapasitas baterai. Nokia 6 dibekali dengan baterai Li-Ion 3000 mAh. Dengan baterai sebesar ini, kamu bisa memakai HP sepuasnya seharian tanpa perlu khawatir kehabisan baterai. Jadi, kamu tidak perlu repot lagi membawa power bank ke mana-mana. Namun, satu hal yang sedikit disayangkan dari HP Nokia 6 ini adalah tidak adanya fitur fast charging yang disertakan.

Kualitas Kamera Cukup Baik

Soal kamera, HP Nokia 6 ini tidak mengecewakan kok. Nokia 6 dibekali dengan kamera utama berlensa optik sebesar 16 MP, f/2 dan dual tone flash. Sementara itu, kamera depan HP satu ini berlensa optik sebesar 8 MP yang dapat menghasilkan foto selfie yang jelas dan tajam. Bahkan kualitas perekam videonya juga sudah 1080p@30fps. Bagaimana? Semakin yakin untuk membeli HP Nokia 6?

Apa saja kelebihan dan kekurangan Nokia 6?

Sebagai pertimbangan akhir, berikut kami rangkum beberapa kelebihan dan kekurangan dari HP Nokia 6:

Kelebihan

  • Punya desain yang elegan
  • Terdapat dual SIM hybrid
  • Layar sudah dilindungi Corning Gorilla Glass
  • Tampilan layar bagus
  • Dapur pacu cukup mumpuni
  • Memori internal lumayan lega
  • Hasil tangkapan gambar bagus
  • Sudah dilengkapi fitur unlock dengan sensor sidik jari
  • Mendukung fitur NFC (Near Field Communication)
  • Kualitas speaker yang membahana
  • Baterai awet

Kekurangan

  • Baterai belum dilengkapi dengan fast charging
  • Belum mendukung USB Type-C
  • Hanya terdapat satu kamera depan dan belakang
  • Sistem operasi yang digunakan sedikit tertinggal dari kebanyakan HP lainnya

Berapa harga Nokia 6?

Harga Nokia 6 dibanderol dengan lumayan terjangkau untuk smartphone di kelas harganya. Dengan harga yang murah kamu bisa dapatkan berbagai spesifikasi dan fitur yang lengkap dan mumpuni. Kamu tidak akan dirugikan ketika memutuskan untuk membeli smartphone keluaran Nokia satu ini.

Tertarik beli Nokia 6 setelah membaca spesifikasi dan ulasannya? Kamu bisa beli HP Nokia 6 di berbagai toko offline dan online di Indonesia. Kalau kamu tertarik beli secara online, kamu bisa beli melalui iPrice Indonesia. Dengan fitur pembanding harga iPrice, kamu bisa temukan harga Nokia 6 ataupun HP Nokia lainnya dengan penawaran termurah dari berbagai e-commerce se-Indonesia. Dapatkan juga potongan harga dengan menggunakan kupon diskon dari iPrice ya. Tunggu apalagi? Yuk belanja sekarang juga!

Nokia 2022 harganya berapa?

Harga: Rp 2.299.000 Nokia 5.3 merupakan hp Nokia terbaru 2022 yang punya kualitas kamera yang baik dan layar besar.

Nokia 6 Snapdragon berapa?

Nokia 6 mengandalkan prosessor Qualcomm® Snapdragon™ 430 generasi terbaru untuk daya tahan baterai dan pengolahan grafis yang luar biasa.

Nokia 6 android berapa?

Nokia 6 2018 menjalankan sistem operasi Android 7.1 “Nougat”.

Berapa mah HP Nokia 6?

Nokia 6 merupakan HP dengan layar 5.5" dan tingkat densitas piksel sebesar 403ppi. Ia dilengkapi dengan kamera belakang 16MP dan kamera depan 8MP. HP ini juga hadir dengan kapasitas baterai 3000mAh. Nokia 6 dirilis pada: 2017.