Cara memindahkan data dari HP iPhone ke Android

Cara memindahkan data dari HP iPhone ke Android
Foto: CEO Apple Tim Cook memamerkan iPhone SE baru yang menampilkan 5G dan chip A15 Bionic selama acara khusus di Apple Park di Cupertino, California, AS, Selasa (8/3/2022). (Brooks Kraft/Apple Inc./Handout via REUTERS)

Jakarta, CNBC Indonesia - Google sedang bersiap untuk meluncurkan cara baru yang memungkinkan pengguna iPhone transfer data dengan mudah ke perangkat Android, tanpa kabel.

Tampilan pertama fitur ini diungkap oleh 9to5Google, melalui aplikasi bernama "Switch to Android" atau "Beralih ke Android" rilisan Google yang berjalan di iPhone.

Berpindah dari satu perangkat Android ke perangkat baru sangat mudah. Anda dapat menghubungkan kedua ponsel, baik secara nirkabel atau dengan kabel USB, untuk menyalin semua aplikasi, kontak, pesan, foto, dan lainnya dengan mulus.

Sebaliknya, saat ingin menyalin data dari iPhone ke Android bukanlah proses yang mudah, termasuk untuk mem-backup data ke Google Drive dan memulihkannya secara manual.

Pada Juli 2021 silam, 9to5Google, melaporkan bahwa Google sedang mengerjakan aplikasinya sendiri untuk menarik pengguna baru beralih menggunakan Android.

Kini, telah diluncurkan secara perlahan ke App Store sebagai aplikasi tidak terdaftar - fitur yang baru saja dirilis Apple - sehingga hanya dapat diakses melalui tautan langsung.

Dengan tautan itu, Switch to Android di iPhone berhasil diunduh dan digunakan. Fitur ini tampaknya sudah siap di sisi iOS, sedangkan dari sisi Android, proses penyiapan dan pemulihan belum siap digunakan untuk aplikasi Switch to Android.

Pada layar pertama, aplikasi menjelaskan apa saja yang dapat disalin dari iPhone ke ponsel Android, termasuk foto, video, kontak, dan banyak lainnya.

Langkah selanjutnya adalah meminta pengguna untuk memindai kode QR yang seharusnya ditampilkan di ponsel Android selama proses transfer data berlangsung.

Sayangnya, cara tersebut tidak berhasil diakses. Tapi yang pasti ponsel Android akan menghasilkan hotspot yang bisa dihubungkan dengan iPhone. Setelah terhubung, sebagian besar data yang diinginkan akan ditransfer secara nirkabel.

Langkah terakhir dari proses Switch to Android adalah meminta transfer data iCloud Anda ke Google Drive atau Google Foto.

Secara keseluruhan, Switch to Android adalah pengalaman yang memudahkan pengguna mentransfer data dari iPhone ke Android. Belum diketahui saat ini kapan Google akan merilis Switch to Android untuk diluncurkan secara luas.

[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya

Bun, Ini Cara Cek Foto & Video Tersembunyi di Galeri HP Suami

(dem/dem)

Cara memindahkan data dari HP iPhone ke Android

Jika Anda akan beralih dari iPhone ke Android, dan memutuskan untuk mentransfer semua data dari iPhone ke Android tapi tidak tahu cara melakukannya. Dalam panduan ini Anda akan belajar cara memindahkan semua data dari iPhone ke Android.

Terdapat dua metode utama yang bisa Anda lakukan untuk memindahkan data dari iPhone ke HP Android, yaitu menggunakan bantuan software pihak ke tiga yang tentunya berbayar dan simpel. Dan metode satunya melakukan transfer data dari iPhone ke Android secara manual tanpa software bantu.

Cara Mentransfer Semua data iPhone ke Android dengan MobileTrans dari Wondershare

Memindahkan data dari iPhone ke Android menggunakan MobileTrans adalah solusi termudah yang bisa dilakukan tanpa perlu ribet seperti jika dilakukan secara manual.

Dengan MobileTrans Anda bisa mentransfer kontak, pesan teks, kalender, foto, video, dan musik antar perangkat. Bergantung pada OS yang Anda gunakan, Anda juga dapat menyinkronkan aplikasi dan juga mencatat log. MobileTrans juga berfungsi sebagai layanan cadangan dengan opsi penyimpanan cloud.

Dan untuk bisa memindahkan semua data dari perangkat iPhone ke Android tentu Anda harus menggunakan versi berbayar, baik lisensi sekali pakai senilai $ 19,95 atau satu lisensi pengguna $ 39,95.

Cara Memindahkan Data dari iPhone ke Android dengan MobileTrans

Setelah membayar lisensi, Anda bisa meindahkan data dari iPhone ke Android seperti kontak, pesan teks, foto, video, dan data lainnya. Ikuti langkah di bawah ini untuk mengirim data dari iPhone atau iPad ke HP Android. Contoh dalam panduan ini menggunakan iPhone 6 yang di pindahkan datanya ke ponsel Android.

Langkah 1

Unduh dan install MobileTrans di komputer kamu, jika ingin fitur lengkap gunakan versi premium. Selanjutnya, jalankan MobileTrans dan hubungkan kedua smartphone (iPhone & Android) ke laptop dengan kabel USB.

Cara memindahkan data dari HP iPhone ke Android

Langkah 2

USB Debugging mungkin perlu diaktifkan di perangkat Android, dan untuk iPhone tekan saja Trust jika dibutuhkan. Perangkat juga bisa dibolak-balik antara iPhone dan Android, jika salah menghubungkan tujuan transfer.

Langkah 3

MobileTrans juga memungkinkan untuk menghapus ponsel tujuan sebelum ditransfer (Android). Dan setelah kedua ponsel terhubung dengan baik, Anda bisa mencentang data apa saja yang akan ditransfer: kontak, pesan, foto, video, atau data lainnya.

Cara memindahkan data dari HP iPhone ke Android

Langkah 4

Klik Start Copy untuk mulai memindahkan data iPhone ke Android. Lama proses tergantung banyaknya data yang ditransfer, jadi sebaiknya baterai iPhone dan Android dalam kondisi penuh untuk menghindari HP mati sebelum proses selesai.

Setelah proses transfer selesai, Anda dapat memutuskan koneksi kedua ponsel.

Gunakan Aplikasi Bawaan HP Android

Beberapa produsen Android menawarkan aplikasi yang memungkinkan penggunanya mentransfer semua data penting dari iPhone ke perangkat buatan mereka dengan baik. Beberapa Merek HP Android yang menawarkan aplikasi seperti ini diantaranya.

HP Samsung

Smart Switch, bisa memindahkan data dari iPhone ke Samsung Galaxy. Aplikasi ini bisa diunduh di Google Play, dan menawarkan transfer kabel dan nirkabel. Untuk mentransfer data Anda harus masuk ke iCloud dan pilih cadangkan untuk dipulihkan (backup to restore), dan tentukan data apa yang akan di impor.

HP HTC

Metode transfer data HTC mirip dengan metode Samsung. Namun, Anda akan membutuhkan PC. Pertama, buat cadangan konten iPhone Anda ke iTunes di komputer atau laptop. Unduh dan pasang HTC Sync Manager. kemudian, hubungkan perangkat HTC baru ke laptop dan program akan terbuka secara otomatis. Dari sana, Anda hanya perlu mengklik Transfer & Backup dan pilih file cadangan iPhone Anda.

Google Pixel

Ponsel Google Pixel biasanya dilengkapi dengan adaptor USB-OTG. Ini memungkinkan transfer file dari iPhone ke Android dengan kabel. Cukup sambungkan iPhone dan Pixel baru Anda, lalu ikuti petunjuk di layar.

Aplikasi Berbasis Cloud

Untuk memindahkan data aplikasi berbasis cloud seperti Instagram, Twitter, Gmail, ternyata lebih mudah dilakukan. Anda hanya perlu menginstal aplikasi tersebut diperangkat Android Anda dan masuk menggunakan akun yang sama seperti yang di gunakan di perangkat iPhone Anda.

Nah, itulah langkah memindahkan semua data dari iPhone ke HP Android. Selamat mencoba.

Apakah bisa memindahkan data iPhone ke Android?

Dengan aplikasi Switch to Android, pemilik iPhone bisa dengan mudah memindahkan data seperti kontak, kalender, foto, dan video ke ponsel Android barunya secara nirkabel.

Bagaimana cara memindahkan data iPhone?

Menggunakan Mulai Cepat untuk mentransfer data ke iPhone atau iPad baru.
Nyalakan perangkat baru dan dekatkan ke perangkat lama. ... .
Hubungkan perangkat ke Wi-Fi atau jaringan seluler..
Anda mungkin diminta mengaktifkan layanan seluler..
Atur Face ID atau Touch ID..
Pilih cara transfer data yang diinginkan..

Bagaimana cara mengirim file dari iPhone ke Android?

Cara Kirim File dari iPhone ke Android 1. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengunduh aplikasi SHAREit secara resmi melalui Apple Store, ataupun melalui Google Play Store untuk Android. 2. Setelah selesai diunduh, maka selanjutnya adalah jalankan aplikasi SHAREit tadi di ponsel Android dan pilih Receive.

Bagaimana cara memindahkan WhatsApp dari iPhone ke Android?

Untuk mentransfer riwayat chat WhatsApp dari iPhone ke Android Samsung:.
Nyalakan perangkat Samsung dan hubungkan dengan kabel ke iPhone ketika diminta..
Ikuti petunjuk di aplikasi Samsung Smart Switch..
Saat diminta, pindai kode QR yang ditampilkan di perangkat baru menggunakan kamera iPhone..