Kapan bangsa indonesia memulai zaman sejarah atau mengenal tulisan

Jakarta -

Periodisasi sejarah Indonesia adalah pengelompokan atau pembabakan peristiwa-peristiwa sejarah yang menonjol dalam satu kesatuan tema atau kronologi dan diurutkan berdasarkan waktu.

Berdasarkan buku Sejarah 1 karya Drs. Sardiman A.M, M.Pd., setiap kelompok peristiwa-peristiwa sejarah dapat dibagi menjadi periodisasi yang baru. Sebagai contoh, zaman pengaruh Islam dapat dipenggal lagi menjadi beberapa masa.

Dalam menentukan periodisasi dibutuhkan ukuran-ukuran yang jelas dan menunjuk aspek yang mencirikan suatu perkembangan zaman.

Peristiwa sejarah memiliki sifat berkesinambungan sehingga penyusunan periodisasi akan semakin memperjelas hubungan masing-masing peristiwa.

Lantas, bagaimana urutan periodisasi sejarah Indonesia yang benar?

Urutan Periodisasi Sejarah Indonesia yang Benar

Melansir dari sumber yang sama, berikut urutan periodisasi Sejarah Indonesia.

1. Zaman Prasejarah

Berakhir pada 400 masehi, zaman prasejarah tidak diketahui pasti kapan mulanya. Zaman ini juga disebut sebagai zaman purba, yaitu ketika munculnya tanda-tanda kehidupan bangsa Indonesia sampai dengan mengenal tulisan.

2. Zaman Pengaruh Hindu-Buddha

Pada tahun 400 - 1500 masehi, mulainya masa aksara. Kala itu, manusia mulai mengenal tulisan, hal tersebut dibuktikan dengan penemuan prasasti di Kutai Kalimantan Timur yang berangka 400 M. Kutai merupakan kerajaan Hindu tertua di Indonesia.

3. Zaman Pengaruh Islam

Masa Zaman Pengaruh Islam bermula pada tahun 1500 - 1700. Perkiraan lainnya mengatakan agama Islam mulai muncul pada abad ke-7. Pengaruh Islam kian meluas dengan tumbuhnya kerajaan-kerajaan bercorak Islam di Nusantara.

4. Zaman Penjajahan dan Kolonialisme

Zaman ini ditandai dengan kajian mengenai masuknya bangsa Barat ke Indonesia pada abad ke-15, lalu perlawanan kerajaan di berbagai daerah, sampai dengan akibat yang timbul di berbagai aspek kehidupan masyarakat. Periode ini dimulai pada tahun 1700 - 1945.

5. Zaman Pergerakan Nasional

Bermula pada tahun 1908 - 1928, periode ini disebut sebagai Pergerakan Nasional. Pada zaman tersebut mulai muncul kesadaran nasional dan upaya memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia dalam ikatan kebangsaan.

Pada era ini, muncul juga para cendekiawan yang menjadi pelopor pergerakan nasional.

6. Zaman Pendudukan Jepang

Selanjutnya adalah Zaman Pendudukan Jepang. Periode ini ditandai dengan berkuasanya Jepang di Indonesia hingga kekejaman Jepang dalam Perang Asia Timur Raya dan persiapan kemerdekaan. Masa ini dimulai pada 1943 - 1945.

7. Zaman Mempertahankan Kemerdekaan

Periode selanjutnya dalam Zaman Mempertahankan Kemerdekaan. Era ini berisi kajian mengenai Proklamasi Kemerdekaan hingga percobaan sistem pemerintahan pada awal kemerdekaan dan upaya mempertahankan kemerdekaan pada tahun 1945 - 1949.

8. Zaman RIS dan Demokrasi Liberal

Pada masa Republik Indonesia Serikat (RIS) dan demokrasi liberal ditandai munculnya pemerintahan Uni Indonesia-Belanda dan masa penerapan sistem parlemen di Indonesia. Periode ini dimulai pada tahun 1949 - 1959.

9. Zaman Demokrasi Terpimpin

Zaman Demokrasi Terpimpin berisi kajian mengenai demokrasi itu sendiri serta keruntuhan rezim orde lama. Era ini dimulai pada tahun 1959 - 1966.

10. Zaman Orde Baru

Sesuai dengan namanya, periode ini berisi tentang Orde Baru (Orba) hingga awal Reformasi pada tahun 1966 - 1988.

11. Zaman Reformasi

Periode terakhir yaitu Reformasi. Kala itu, demokrasi berhasil menjatuhkan pemerintahan Orde Baru dan melahirkan gerakan reformasi yang menjadi tatanan ketatanegaraan baru di Indonesia.

Pembaharuan dilakukan dalam bentuk amandemen Undang-undang Dasar 1945, penerapan otonomi daerah, perubahan sistem partai politik, serta pemilu. Masa reformasi masih berlangsung hingga sekarang.

Selain periodisasi di atas, masih ada sejumlah periodisasi menurut para ahli dengan beberapa perbedaan. Meski begitu, hal tersebut tidak perlu diperdebatkan karena tiap-tiap sejarawan memiliki dasar dalam menyusun periodisasi.

Secara keseluruhan, semua periodisasi yang disusun oleh para sejarawan atau ahli adalah benar, karena kegunaan utama periodisasi itu sendiri untuk memahami perjalanan sejarah bangsa Indonesia.

Simak Video "Sejarah Camilan Wingko Babat"


[Gambas:Video 20detik]
(lus/lus)

KOMPAS.com - Praaksara berasal dari dua kata, yakni pra yang artinya sebelum, dan aksara yang berarti tulisan.

Dengan demikian, zaman praaksara adalah masa kehidupan manusia sebelum mengenal tulisan.

Zaman praaksara disebut juga zaman nirleka. Nir berarti tanpa, sementara leka berarti tulisan.

Lantas, kapan waktu dimulainya dan berakhirnya masa praaksara?

Baca juga: Bukti Masyarakat Praaksara Telah Mengenal Sistem Kepercayaan

Waktu dimulainya zaman praaksara

Zaman praaksara dimulai sejak kemunculan manusia untuk pertama kali di muka bumi.

Meski sulit diketahui kapan tepatnya manusia mulai ada di bumi sebagai tanda dimulainya zaman praaksara, tetapi para ahli mendapatkan perkiraan waktu hadirnya manusia untuk pertama kalinya.

Berdasarkan geologi atau ilmu yang mempelajari pembentukan bumi, pembabakan masa prasejarah dibagi atas empat zaman, yaitu zaman Arkean, Paleozoikum, Mesozoikum, dan Neozoikum.

Zaman Neozoikum atau zaman kehidupan baru, dibagi atas dua zaman, yakni zaman Tersier dan Kuarter.

Pada zaman kuarter, yang dimulai sekitar 2,588 juta tahun lalu, inilah manusia purba muncul di muka bumi, yang sekaligus menandai dimulainya zaman praaksara.

Baca juga: Keterkaitan antara Pola Hunian dengan Mata Pencarian Manusia Praaksara

Pada masa ini, keadaan bumi sudah lebih baik, di mana perubahan cuaca tidak begitu ekstrem dan jenis binatang raksasa mulai berkurang.

Karena keadaan bumi pada zaman kuarter lebih bersahabat daripada masa sebelumnya, manusia pun memiliki harapan untuk hidup.

Dapat dikatakan bahwa waktu dimulainya zaman praaksara adalah ketika manusia purba mulai muncul, yakni sekitar 2,588 juta tahun lalu.

Sedangkan zaman praaksara berakhir ketika manusia mulai mengenal tulisan.

Berakhirnya masa praaksara atau permulaan zaman aksara pada masing-masing peradaban di dunia tidak sama.

Misalnya peradaban Mesopotamia mengakhiri masa praaksara pada sekitar 3500 SM, sedangkan peradaban China sekitar 2500 SM.

Baca juga: Kapan Manusia Purba Pertama Kali Muncul?

Kapankah Indonesia mengalami zaman praaksara?

Dimulainya masa praaksara di Kepulauan Indonesia juga terjadi pada masa kuarter.

Zaman Kuarter dibagi menjadi dua masa, yaitu Kala Pleistosen (2,588 juta tahun lalu hingga 11.700 tahun lalu) dan Kala Holosen (11.700 tahun lalu hingga sekarang).

Jenis manusia purba yang hidup di Indonesia telah meninggalkan jejak pada masa Pleistosen atau Plestosen Awal, tepatnya 1,9 juta tahun lalu.

Pada masa itu, hidup Pithecanthropus Mojokertensis dan Meganthropus Paleojavanicus.

Sedangkan bangsa Indonesia meninggalkan masa praaksara pada abad ke-5, jauh lebih lambat dibanding peradaban Mesopotamia atau China.

Di indonesia mengenal tulisan sejak ditemukannya tujuh Yupa prasasti peninggalan Kerajaan Kutai, yang dibuat sekitar tahun 350-400 Masehi.

Sehingga, dapat disimpulkan bahwa Indonesia mengalami zaman praaksara sejak 1,9 juta tahun lalu hingga abad ke-5 Masehi.

Referensi:

  • Poesponegoro, Marwati Djoened dan Nugroho Notosusanto (Eds). (2008). Sejarah Nasional Indonesia I: Zaman Prasejarah di Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Masuknya Hindu Budha memberikan pengaruh dengan perkembangan sistem aksara. Dalam hal ini, sebelum masuknya Hindu Budha masyarakat Indonesia belum mengenal tulisan atau disebut dengan zaman pra aksara. Sejak berkembangnya Hindu Budha aksara mulai dikenal dengan diperkenalnya bahasa Sansekerta dan huruf Pallawa. Dikenalnya aksara di Indonesia ditandai dengan ditemukannya prasasti Yupa di kerajaan Kutai sekitar abad ke-4 M.

Dengan demikian, Indonesia mulai mengenal tulisan sekitar abad ke-4 ketika kerajaan bercorak Hindu mulai tumbuh di nusantara. Hal ini ditandai dengan ditemukannya prasasti Yupa di Kerajaan Kutai.

Kapan bangsa indonesia memulai zaman sejarah atau mengenal tulisan

Jawaban:

1.pada abad4 yang ditemukanya sansekerta

Kapan bangsa indonesia memulai zaman sejarah atau mengenal tulisan

rinimarlina825 rinimarlina825

Jawaban:

1 Pada abad ke 4 masehi

Penjelasan:

Hal ini ditemukannya tujuh yupa yang bertuliskan aksara Sansekerta dan Palawa kuno.Tujuh yupa ini ditulis ole kerajaan Kutai,yaitu suatu kerajaan