Nama-nama benda yang ada di hotel

Halo Travelers, sebelum kamu memesan kamar di hotel, hostel, homestay, ataupun guest house, kamu wajib mempelajari istilah-Istilah dalam perhotelan. Atau bagi kamu yang sedang belajar perhotelan. Tanpa panjang lebar, langsung saja kita bahas satu-persatu yah. Berikut ini Istilah-istilah perhotelan yang harus kamu ketahui :

1. Reservasi / Booking : Memesan Kamar

2. Check-In : Saat datang dan mengambil kunci pertama kali untuk menginap.

3. Check-out : Saat hendak keluar meninggalkan setelah menginap.

4. Extra charge : Biaya tambahan yang harus dibayar tamu untuk pelayanan yang diberikan hotel.

5. Extend : Memperpanjanguntuk menginap.

6. Room Services : Menerima orderan dari telepon, membuat captain order, mempersiapkan peralatan, pesanan diantar ke kamar tamu dan tugas tersebut dilakukan oleh Order Taker.

7. Front Office / Receptionist : Petugas Hotel (kasir) yang melayani tamu saat checkin dan checkout.

8. Twin Bed : kamar yang berisi dua tempat tidur yang terpisah dengan ukuran masing-masing tempat tidur kecil.

9. Double Bed  : Kamar yang berisi 1 kasur besar atau sering disebut dengan king size.

10. Breakfas : sarapan.

11. Buffet : Penyajian makanan secara prasmanan.

12. Early Check-In : Ketika tamu masuk kamar hotel sebelum waktu yang telah ditentukan (check-in lebih awal). Biasanya waktu check-in do hotel yaitu pukul 12.00.

13. Late Check-out : Ketika tamu terlambat checkout / melebihi waktu checkout yang sudah ditentukan.

14. Room Rate : Harga kamar sesuai rate plan.

15. Room Status : Status Kamar (vacant, occupied, dll) Lebih lengkapnya bisa baca diartikel sebelumnya, klik disini.

16. Fully Booked : Ketersediaan kamar sudah habis.

17. Bar : Tempat bersantai berbentuk resto dengan musik.

18 Minibar : Tempat untuk menjamu tamu selain di ruang makan. Bisa jadi fasilitas kulkas dikamar yang berisi minuman-minuman itu disebut minibar.

19. Standard Room : Jenis kamar hotel yang standar. Biasanya harganya paling murah, karena fasilitasnya paling standar di hotel.

20. Superior Room : Jenis kamar hotel yang fasilitasnya sedikit lebih baik dari standard room.

21. Deluxe Room : Jenis kamar hotel yang fasilitasnya diatas superior. Pembedanya biasanya adalah dari ukuran kamar.

22. Suite Room : Jenis kamar paling mahal di hotel. Umumnya kamar suite memiliki ukuran kamar tidur dan kamar mandi yang lebih luas, bathroom amenities yang lebih lengkap, bahkan hingga fasilitas ruang tunggu / living room.

23. Family Room : Jenis kamar hotel yang cocok untuk 1 keluarga. Biasanya 1 bed berukuran king dan 1 bed berukuran kecil untuk anak.

24. Bell Boy : Karyawan hotel yang bertugas untuk membantu membawa barang bawaan tamu dari lobby hingga kamar

25. Extrabed : Tempat tidur tambahan yang bertujuan untuk menambah kekurangan tempat tidur.

26. Add Room : Menambahkan kamar.

27. Move Room : Pindah kamar.

28. Rate Plan : Tipe harga kamar.

29. Contract Rate : Tipe harga kamar yang diberikan pihak hotel ke travel agent berdarsarkan term and condition.

30. Peak Season Surcharge : Harga kamar yang diberikan saat hari-hari besar seperti hari raya dan tahun baru. Biasanya harganya lebih mahal dari hari-hari biasanya.

31. Connecting Room : Dua kamar yang memiliki pintu khusus di tengah ruangan yang bisa menghubungkan 1 kamar kamu dengan kamar hotel lain yang ada di samping-nya.

Bagi kamu yang sedang belajar perhotelan, agar kamu lebih paham sebaiknya kamu langsung datang dan menginap di hotel. Dan kamu bisa ikuti terus artikel-artikel dari Software HotelMU.

Sebelum check out dihotel, kita tentu gak lupa buat beres-beres barang di kamar hotel dong. Nah, kadang nih kita suka pengen bawa pulang benda-benda yang uda disedian dihotel apalagi yang belum kita pakai sama sekali saat menginap. Pengen bawa pulang, tapi bingung boleh ngak si dibawa pulang?

Berikut ini daily hotels bakalan ngasih info, benda-benda apa aja si yang boleh dan ngak boleh kita bawa pulang saat check out?. Simak sampai selesai yahh!

Benda-benda yang ‘boleh’ dibawa pulang saat check-out di Hotel :

1. Perlengkapan Mandi

Perlengkapan mandi disini meliputi; Pasta gigi, sikat gigi, sabun, conditioner, body lotion dan shampo. Biasanya pihak hotel sudah menyiapkan ini untuk keperluan kita dalam paket kecil. Namun, kalau kita tidak pernah menggunakannya atau masih tersisa boleh kok dibawa pulang.

2. Stationery

Stationery ini seperti alat tulis (buku, bulpen dan buku catatan). Biasanya ini disediakan untuk tamu yang didominasi oleh kalangan pembisnis. Alat-alat tulis seperti itu, boleh banget dibawa pulang dan biasanya stationery nya dilengkapi dengan tulisan nama hotelnya juga loh.

3. Sandal Jepit

Kayaknya ini nih yang paling banyak diincar buat dibawa pulang saat check out. Sandal jepit dihotel emang super nyaman banget, apalagi kadang disebagian hotel medesain sandal jepit dengan unik dan lucu-lucu. Makin gemes dan pengen bawa pulang dong!. Tenang aja, sandal jepit di hotel sah-sah aja kok dibawa pulang dan bisa dipakai dikamar kita saat dirumah, hehe.

4. Snack dan Minuman

Biasanya ada hotel yang memang menyediakan snack dan minuman untuk tamunya. Jumlahnya memang tidak banyak, tapi setidaknya cukup sebagai pengganjal rasa lapar. Snack dan minuman belum habis, tapi kita sudah harus check out sayang banget dong kalau ditinggalin gitu aja. Nah, snack dan minuman boleh dibawa pulang kok karena itu sudah jadi hak milik dan memang disediakan untuk tamu yang menginap di kamar tersebut.

5. Tas Belanja

Tas belanja Biasanya, di dekat lemari atau di dalamnya. Tersedia tas belanja atau shopping bag yang bisa digunakan tamu ketika pergi ke luar. Tas tersebut boleh dibawa pulang oleh tamu ketika sudah selesai menginap. Biasanya juga, tas tersebut telah tertera nama hotel.

Benda-benda yang ‘ngak boleh’ dibawa pulang saat check-out di Hotel :

1. Handuk atau Jubah Mandi

Handuk atau jubah mandi, memang termasuk perlengkapan mandi. Tapi, yang ini ngak boleh dibawa pulang ya. Selesai mandi atau selesai menggunakannya silahkan rapikan dan kembalikan ketempat semula.

2. Perlengkapan Tidur

Bantal, Guling, dan selimut merupakan perlengkapan tidur selama menginap dihotel dan tidak boleh dibawa pulang. Karena pihak hotel akan menggunakannya kembali untuk tamu berikutnya, setelah dicuci bersih.

3. Alat-alat makan 

Alat-alat makan yang bisa di cuci kembali sangat tidak diperbolehkan untuk dibawa pulang. Seperti piring, gelas dan sendok. Beda lagi, kalau misalnya pihak hotel menyediakan alat makan yang sekali pakai, nah itu sah-sah aja dibawa pulang.

4. Barang-barang elektronik

Banyak banget nih, barang-barang elektronik yang ada dihotel. Kalau yang ukurannya besar-besar seperti televisi tentu ketahuan dong kalau di bawa pulang. Barang-barang elektronik yang lain seperti Haridryer, Jam, remot ac/tv, Telepon gengam dll. Sangat tidak boleh dibawa pulang ya gais, Karena itu termasuk aset hotel.

5. Hiasan Hotel

Tiap kamar dihotel tentu dihiasi dengan pernak-pernik yang unik dong tentunya, seperti lukisan, dan hiasan bunga. Sayang sekali itu tidak boleh dibawa pulang dong. Kalau pengen hiasan ala-ala hotel, bisa beli sendiri buat diletakan di kamar masing-masing hehehe biar serasa sedang dihotel terus.

Gimana nih, udah menyimak sampai selesai kan? jangan lupa buat diingat-ingat terus ya, biar kita ngak salah saat akan membawa pulang benda-benda dihotel.

Benda apa saja yang ada di hotel?

Kosakata Benda di dalam Kamar (Inside my Room).
Air conditioner: Pendingin ruangan..
Alarm clock: Jam alarm..
Angle poise lamp: Lampu yang biasanya diletakkan di atas meja belajar..
Armchair: Kursi berlengan. Kursi jenis ini biasanya digunakan sebagai kursi kerja..
Armoire: Lemari..
Artwork: Karya seni..

Apa saja yg ada dalam kamar tidur?

Things in the bedroom.
Bed (ranjang).
Pillow (bantal).
Blanket (selimut).
Bolster (guling).
Bed sheet (seprei).
Desk (meja).
Chair (kursi).
Book (buku).

Fasilitas apa saja yang ada di kamar hotel?

Sementara itu, untuk para tamu yang lebih senang berdiam dalam kamar, berikut 10 fasilitas dalam kamar yang paling mereka inginkan..
Wi-Fi Internet gratis..
Kamar mandi mandi..
Ukuran kamar..
Kopi/teh..
Ruangan bebas rokok..
Seprai kualitas premium..

Apa saja yang ada di ruang tamu?

Benda-benda yang biasa ada di ruang tamu diantaranya seperti jendela, pintu, sofa atau kursi tamu, meja, hingga berbagai macam pajangan. Setiap benda tersebut memiliki sebutan tersendiri dalam bahasa Inggris yang perlu Anda ketahui.