Pada rantai makanan di atas katak dapat digantikan oleh binatang

Jakarta -

Rantai makanan adalah energi yang berpindah dari satu organisme ke organisme lainnya.

Pengertian lainnya seperti yang dikutip dari Sumber Belajar Kemendikbud rantai makanan adalah sebuah peristiwa makan dan dimakan antara sesama makhluk hidup dengan urutan-urutan tertentu.

Semua makhluk hidup membutuhkan nutrisi untuk bertahan hidup dan rantai makanan menunjukkan hubungan ini.

Setiap ekosistem di bumi memiliki banyak rantai makanan yang mencakup berbagai organisme.

Pengertian rantai makanan

Dilansir dalam Sciencing, rantai makanan menunjukkan jalur energi dalam ekosistem. Setiap ekosistem di planet ini memiliki rantai makanan organisme mulai dari produsen hingga konsumen.

Produsen berada pada level terendah dalam rantai makanan, sedangkan konsumen yang memakan produsen tersebut disebut konsumen primer.

Konsumen tingkat tinggi yang memakan organisme tersebut disebut konsumen sekunder dan tersier.

Anda dapat menganggap rantai makanan sebagai antrean panjang yang membentang dari produsen ke setiap konsumen. Energi dan nutrisi bergerak di sepanjang garis ini ke satu arah.

Rantai makanan dan jaring makanan

Rantai makanan berbeda dengan jaring makanan karena mereka menunjukkan satu garis hubungan makanan.

Jaring makanan sebenarnya terdiri dari banyak rantai makanan. Sedangkan rantai makanan adalah tampilan linier dari pergerakan dan konsumsi energi.

Di sisi lain, jaring makanan menunjukkan hubungan yang saling terkait dan banyak rantai makanan menjadi satu.

Jaring makanan tidak linier karena mereka menunjukkan hubungan antara beberapa tingkat trofik untuk organisme sekaligus.

Mereka meringkas semua rantai makanan dan hubungan dalam suatu ekosistem atau komunitas. Jaring makanan mengungkapkan berbagai cara tumbuhan dan hewan tetap terhubung.

Jenis-jenis rantai makanan

1. Rantai makanan perumput

Rantai makanan perumput ini disebut juga dengan grazing food chain. Rantai makanan perumput adalah rantai makanan yang dimulai dari tumbuh-tumbuhan sebagai produsen pada tingkatan trofik pertama.

Contoh rantai makanan perumput adalah rumput-belalang-kadal-burung elang.

Produsen diduduki oleh rumput. Konsumen I ditempati oleh belalang. Konsumen II dan III ditempati oleh kadal dan burung elang.

Contoh lain rantai makanan perumput ialah rumput-belalang-katak-ular-elang-jamur. Posisi produsen dalam contoh rantai makanan kedua ini diduduki oleh rumput.

Kemudian konsumen dimulai dari belalang, katak, ular, elang dan yang terakhir akan diurai oleh dekomposer.

2. Rantai makanan parasit

Parasit dikenal sebagai organisme hidup yang merugikan organisme lain. Contoh rantai makanan parasit adalah kerbau-kutu-burung jalak-elang.
Posisi produsen dalam rantai makanan diduduki oleh kerbau sebagai penghasilan darah untuk kutu.

Kutu ini menduduki posisi sebagai parasit yang merugikan kerbau karena menghisap darahnya dan menyisakan rasa gatal. Kemudian konsumen selanjutnya diikuti oleh burung jalak dan elang.

3. Rantai makanan detritus

Rantai makanan detritus memposisikan detrivor sebagai produsen seperti cacing dan rayap.

Detritivor merupakan organisme heterotrof yang mendapatkan energi dengan memakan sisa dari makhluk hidup atau sisa organisme seperti ranting gugur, kotoran organisme hingga daun.

Contoh rantai makanan detritus adalah sisa daun-kutu kayu-burung. Posisi produsen adalah sisa organisme berupa serpihan daun. Sedangkan konsumen diduduki oleh kutu kayu dan burung.

4. Rantai makanan saprofit

Rantai makanan saprofit adalah rantai makanan yang dimulai dari penguraian jasad makhluk hidup yang mati.

Penguraian dilakukan oleh bakteri dan jamur. Contoh rantai makanan saprofit yaitu kayu lapuk-jamur-ayam-rubah.

(lus/pal)

5 menit membaca

Pembahasan tentang rantai makanan, mungkin sudah pernah kita temukan di bangku sekolah, pada pelajaran Sains atau IPA (Ilmu Pengetahuan Alam).

Pada rantai makanan di atas katak dapat digantikan oleh binatang

Nah, bagi kamu para pelajar yang sedang mempelajari ilmu ini di sekolah, mungkin bisa simak artikel ini, sebagai bantuan sumber pengetahuanmu!

Secara garis besar, rantai makanan ini adalah sebuah proses urutan atau tingkatan dari proses perpindahan energi, antar organisme.

Namun, agar pembahasan lebih lengkap, dan kamu bisa lebih paham, yuk simak pengertian lengkap, jenis-jenis, beserta contoh dari rantai makanan berikut ini.

Pengertian Rantai Makanan

Rantai makanan sendiri bisa diartikan sebagai perpindahan energi makanan, dari sumber daya tumbuhan, melalui seri organisme, atau melalui sebuah tingkatan makan.

Rantai makanan bisa diartikan juga sebagai bagian dari jaring-jaring makanan, yang bergerak secara linear, dari produsen ke konsumen teratas.

Buat kamu yang masih bingung, dengan arti produsen dan konsumen, yuk mari disimak lebih jelas di sini:

Makhluk yang bisa membuat makanannya sendiri. Jika di dalam sebuah rantai makanan, produsen, yang menduduki posisi pertama adalah tumbuhan dan fitoplankton.

Merupakan makhluk yang mendapatkan makanannya dari pihak produsen. Sehingga, artinya konsumen tidak bisa membuat makanannya sendiri, dan mereka hanya melakukan kegiatan konsumsi, atau hanya tinggal makan saja.

(Baca Juga: Sekolah di Era New Normal, Ini 5 Persiapan yang Perlu Orangtua Lakukan)

Bahkan, jika dilihat lebih dalam, konsumen bisa dibagi lagi menjadi beberapa kelas. Konsumen kelas I adalah hewan herbivora (pemakan tumbuh-tumbuhan), Kelas II hewan karnivora (pemakan daging), dan Kelas III adalah omnivora (pemakan segalanya).

Jenis-jenis Rantai Makanan

1. Rantai Makanan Perumput

Rantai makanan perumput menjadi jenis pertama yang akan dibahas. Memiliki nama lain grazing food chain, rantai makanan perumput dimulai dari tumbuh-tumbuhan sebagai produsen, pada tingkat pertama.

Rantai makanan perumput atau sawah, juga bisa disebut sebagai rantai makanan ekosistem darat.

Adapun ciri-ciri ekosistem pada sawah, diantaranya adalah memiliki irigasi, berupa lahan budidaya tanaman, jenis makhluk hidupnya sedikit, terdapat tumbuhan selain tanaman budidaya.

Di dalam rantai makanan ini, memiliki alur dari proses makan memakan, antar makhluk hidup, berdasarkan posisi, kemampuan, dan kedudukannya.

Produsen – Konsumen Kelas I – Konsumen Kelas II – Konsumen Kelas III – Pengurai atau Dekomposer.

Contoh Rantai Makanan Perumput:

  • Rumput-Belalang-Kadal-Burung Elang

Di sini produsen diperankan oleh rumput (dapat membuat makanannya sendiri lewat fotosintesis).

Lalu konsumen kelas I diduduki oleh belalang (memakan rumput), konsumen kelas II adalah kadal (yang memakan belalang), konsumen kelas III adalah ular (yang memakan kadal).

  • Rumput-Belalang-Katak-Ular-Burung Elang-Jamur

Produsen tetap diduduki oleh rumput. Lalu konsumen kelas I diduduki oleh belalang, kelas II diduduki oleh katak, kelas III diduduki oleh ular, kelas IV adalah elang, dan terakhir konsumen puncaknya akan diuraikan oleh dekomposer atau jamur.

2. Rantai Makanan Parasit

Selain perumput, rantai makanan selanjutnya adalah parasit. Seperti yang diketahui, bahwa parasit merupakan sebuah organisme yang hidup di organisme lain, dan merugikan.

Nah, pada rantai makanan ini, posisi parasit, adalah organisme yang merugikan inangnya. yuk, intip contoh rantai makanan parasit berikut ini:

  • Kerbau-Kutu-Burung Jalak-Elang

Produsen disini diduduki oleh kerbau, sebagai penghasil makanan berupa darah ke kutu. Kutu menduduki posisi sebagai parasit, yang merugikan kerbau karena telah menghisap darahnya.

Selanjutnya, konsumen selanjutnya diduduki oleh burung jalak, yang memakan kutu di kulit kerbau, lalu burung elang memakan burung jalak, yang hinggap di kulit kerbau.

3. Rantai Makanan Detritus

Rantai makanan selanjutnya adalah rantai makanan detritus, yang memposisikan diri sebagai organisme produsen.

Detrivor sendiri merupakan organisme heterotrof, yang mendapatkan energi dengan cara memakan sisa dari makhluk hidup.

Sisa makhluk hidup di sini adalah seperti kotoran organisme, ranting gugur, buah, atau daun. Lalu organisme detrivor sendiri meliputi cacing dan rayap. Berikut contoh rantai makanan detritus:

  • Sisa Daun-Kutu Kayu(Rayap)-Burung

Di sini yang bertindak sebagai produsen adalah sisa-sisa dri organisme. Lalu konsumen I diduduki oleh kutu kayu (rayap), kemudian dilanjutkan oleh burung, yang memakan kutu kayu.

4. Rantai Makanan Saprofit

Berikutnya ada rantai makanan saprofit, yang merupakan rantai makanan yang diawali dari penguraian jasad mati.

Jasad yang mati, diuraikan oleh bakteri dan jamur. Nah, organisme saprofit merupakan organisme, yang dapat mengurai sisa organisme yang telah mati.

Rantai makanan pada jenis saprofit ini, dimiliki oleh kayu lapuk-jamur-ayam-rubah.

Contoh Rantai Makanan yang Dibagi Berdasarkan Ekosistem

1. Rantai Makanan di Ekosistem Sawah

  • Padi → keong → katak → ular sawah → pengurai
  • Padi → belalang → katak → ular sawah → elang → pengurai
  • Padi → siput → katak → ular sawah → burung gagak → pengurai
  • Padi → burung pemakan biji → ular sawah → elang → pengurai
  • Padi → belalang → burung pipit → elang → pengurai

2. Rantai Makanan di Ekosistem Hutan

  • Beri dan bunga → rusa → beruang → pengurai
  • Beri dan bunga → belibis → elang → pengurai
  • Rumput → marmut → elang → pengurai
  • Rumput → marmut → beruang → pengurai
  • Rumput → kupu-kupu → belibis → elang → pengurai
  • Tanaman → babi hutan → harimau → pengurai
  • Tanaman → rusa → serigala → pengurai
  • Tanaman → kancil → harimau → pengurai
  • Tanaman → panda → singa → pengurai
  • Tanaman → rusa → ular piton → pengurai

3. Rantai Makanan di Ekosistem Laut

  • Fitoplankton → udang → ikan besar → hiu → pengurai
  • Fitoplankton → ikan salmon → anjing laut → pengurai
  • Alga → kepiting → pelikan → manusia
  • Fitoplankton → ikan kecil → ikan besar → flamingo → pengurai

4. Rantai Makanan di Ekosistem Padang Rumput-

  • Rumput → rusa → harimau → pengurai
  • Rumput → belalang → ular → singa → pengurai
  • Rumput → kambing → harimau → pengurai
  • Rumput → kutu → burung jalak → elang → pengurai

5. Rantai Makanan di Ekosistem Sungai

  • Tumbuhan alga → ikan → burung bangau → buaya → pengurai
  • Tumbuhan alga → ikan → burung → kuda nil → pengurai
  • Lumut → ikan kecil → kepiting → buaya → pengurai
  • Lumut → udang → ikan → buaya → pengurai

6. Rantai Makanan di Ekosistem Kutub Utara/Selatan

  • Tanaman di padang es → kelinci kutub → rubah → serigala → pengurai
  • Tanaman di padang es → kelinci kutub → cerpelai/ermine → pengurai
  • Tanaman di padang es → kelinci kutub → rubah → manusia

Nah, itu dia beberapa informasi sekaligus pengetahuan, yang wajib diketahui terutama bagi para pelajar, yang masih duduk di bangku sekolah.

(Baca Juga: 8 Bimbel Online Terbaik, Solusi Belajar Praktis di Tengah Pandemi)

Selain ilmu tentang rantai makanan, tentunya masih banyak lagi pengetahuan alam, yang wajib kamu ketahui.

Adapun, jika ingin mendapatkan pelajaran dengan praktis dan cepat, kamu bisa mendaftarkan diri di berbagai bimbel online.

Terlebih, di masa pandemi seperti ini, bimbel online, bisa menjadi salah satu solusi pelajar, untuk mendapatkan pelajaran tambahan, selain di sekolah.

Kamu bisa berlangganan bimbel online, di tempat bimbel yang kamu inginkan, seperti Ruangguru, Quipper, Brainly dan masih banyak lagi. Pilihlah sesuai dengan kebutuhan hingga budget.

Adapun agar lebih praktis dalam melakukan pembayaran langganan bimbel online. Kamu bisa menggunakan kartu kredit!

Belum Punya Kartu Kredit? Ajukan Sekarang Juga di CekAja.com!

Sudah menjadi bagian penting, dalam melakukan kegiatan transaksi, kartu kredit juga sangat membantu sebagai alat pembayaran, di tengah pandemi seperti ini.

Termasuk ketika kamu ingin membayar biaya langganan bimbel online. Nah, kartu kredit bisa menjadi alat pembayaran paling ampuh!

Jadi, segera miliki kartu kredit terbaik, sesuai kebutuhan dan keinginanmu, yang bisa dipilih di CekAja.com, dan ajukan secara online.

Ada banyak pilihan kartu kredit yang disediakan CekAja.com, dari berbagai bank ternama di Indonesia.

Jadi, tunggu apa lagi? Segera ajukan kartu kredit terbaik pilihanmu, hanya di CekAja.com!

Dapat Diskon, Reward Belanja, Cicilan 0% Cek Aja di Sini

Pada rantai makanan di atas katak dapat digantikan oleh binatang

Estrin Vanadianti Lestari