2 WA bisnis di 1 HP

Selain WhatsApp Business, pengguna Android juga memiliki fitur eksklusif yaitu sebuah "ruang paralel" untuk menjalankan aplikasi.

Kawula Muda bisa mencari aplikasi tersebut dengan nama Parallel Space, Dual Apps, App Twin, Twin Apps atau App Cloner di Google Play Store. Nantinya, aplikasi tersebut akan menjalankan metode klonik atau duplikasi sehingga pengguna bisa menjalankan dua aplikasi bersamaan di sebuah smartphone.

Suara.com - Ingin memisahkan antara nomor Whatsapp pribadi dengan nomor Whatsapp pekerjaan atau berbisnis?

Tenang saja hal ini sangat mudah untuk dilakukan karena sekarang ini sudah ada cara membuat dua akun Whatsapp dalam satu HP. Melalui cara ini bisa menggunakan dua akun whatsapp sekaligus dalam satu HP saja. Jadi lebih praktis.

Salah satu cara yang paling aman untuk memisahkan antara nomor Whatsapp pribadi dari nomor Whatsapp pekerjaan atau berbisnis yaitu menginstall aplikasi tambahan yang bernama aplikasi Whatsapp Business melalui Google Play Store atau App Store ke HP.

2 WA bisnis di 1 HP
Ilustrasi WhatsApp Business. [Shutterstock]

Whatsapp Business adalah aplikasi gratis yang menyediakan layanan untuk pemilik bisnis kecil, namun aplikasi ini juga bisa digunakan untuk akun Whatsapp biasa karena fungsi dasar aplikasi Whatsapp Business ini sama seperti Whatsapp biasa bisa digunakan untuk bertukar pesan, video call, mengirim dokumen, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Lima Kebiasaan Baik Lindungi Data Pribadi di Internet

Langkah-langkah untuk membuat dua akun Whatsapp dalam satu HP menggunakan aplikasi whatsapp Business yaitu:

• Download dan Install aplikasi Whatsapp Bussiness di HP
• Apabila proses instalasi telah selesai, buka aplikasi tersebut lalu lakukan proses pendaftaran akun kedua menggunakan nomor HP yang baru
• Setelah akun Whatsapp kedua berhasil dibuat, maka secara otomatis kedua akun whatsapp tersebut bisa digunakan secara bersamaan seperti biasa

Selain menggunakan aplikasi Whatsapp Business, cara membuat dua akun Whatsapp dalam satu HP juga bisa dilakukan pakai fitur App Clone.

Fitur App Clone merupakan fitur bawaan pada HP yang berfungsi sebagai pengganda aplikasi, melalui cara ini tidak perlu repot-repot lagi menginstall aplikasi tambahan pada HP.

Pada setiap HP fitur ini memiliki nama yang berbeda-beda seperti misalnya pada HP Oppo & Vivo bernama Clone Apps, Samsung bernama Dual Messenger, Xiaomi bernama Aplikasi Ganda, Huawei & Honor bernama App Twin, sedangkan ASUS bernama Twin Apps.

Jika ingin memisahkan penggunaan WhatsApp untuk kepentingan pribadi dan bisnis, kamu perlu membuat dua akun. Tidak perlu repot beli smartphone baru, kamu bisa menggunakan dua akun WhatsApp dalam satu hp kok!

Banyak dari kita merasa kerepotan jika pesan ajakan nongkrong bercampur dengan pesan berisikan urusan pekerjaan atau bisnis.

Maka dari itu, akan lebih mudah jika kita memisahkan akun WhatsApp untuk kepentingan pribadi dan urusan pekerjaan.

Namun, sangat merepotkan jika ke mana-mana kita harus membawa dua hp sekaligus, kan.

Selain itu, kita juga harus mengeluarkan kocek lagi untuk membeli hp.

Kamu mengalami masalah tersebut?

Jangan khawatir, karena ternyata ada lo cara menggunakan dua akun WhatsApp dalam satu hp!

Melansir berbagai sumber, kali ini 99.co Indonesia akan membagikan sejumlah cara pakai 2 WA 1 hp yang bisa kamu coba.

Setelah mempraktikkan cara di bawah ini, kamu bisa menggunakan WA bisnis dan WA biasa dalam satu hp!

5 Cara Menggunakan Dua Akun WhatsApp dalam Satu Hp

1. Parallel Space

2 WA bisnis di 1 HP

Parallel Space adalah aplikasi yang memungkinkan kamu menggunakan WhatsApp 2 akun dalam 1 hp.

Kamu bisa mengunduh aplikasi ini di Google Play Store.

Untuk kamu yang memiliki hp dengan spesifikasi 64 bit, harus mengunduh aplikasi tambahan Parallel Space-64 Bit Support.

Ikutilah langkah berikut untuk dapat menggunakan 2 akun WA dalam 1 hp:

  • Bukalah aplikasi Parallel Space, kemudian pilih logo WhatsApp.
  • Setelah itu tekan Add to Parallel Space.
  • Kemudian, ketuklah aplikasi WhatsApp yang sudah masuk daftar Parallel Space kamu.
  • Login menggunakan nomor kedua kamu.

Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu pun bisa memperlancar urusan kerjaan atau bisnis.

2. Dual Messenger

2 WA bisnis di 1 HP

sumber: sammobile.com

Nah, cara satu ini hanya dapat digunakan untuk kamu yang menggunakan smartphone Samsung.

Kamu bisa menikmati fitur ini tanpa perlu memasang aplikasi.

Berikut adalah cara menggunakan 1 hp 2 WA untuk pengguna Samsung:

  • Masuk ke menu Settings, lalu pilih Advance Features.
  • Pilihlah menu Dual Messenger.
  • Pada opsi WhatsApp, geserlah slider untuk mengaktifkan Dual Messenger.
  • Setelah itu, tunggulah proses install seperti biasa.
  • Setelah proses pemasangan selesai, daftarkan nomor kedua WhatsApp kamu di aplikasi tersebut.
  • Setelah sukses login, kamu pun bisa menggunakan WhatsApp 2 akun dalam 1 hp.

3. App Clone

2 WA bisnis di 1 HP




App Clone atau App Twin sebenarnya sudah tersedia pada beberapa merek smartphone.

Pada beberapa hp, kamu tidak perlu lagi repot-repot mencari dan memasang aplikasi ini karena sudah berupa fitur bawaan.

Berikut adalah cara memakai 2 WA 1 hp lewat fitur App Clone:

  • Buka menu Settings.
  • Pilih menu App Clone atau App Twin.
  • Pilihlah aplikasi WhatsApp.
  • Hp kamu akan menggandakan aplikasi tersebut.
  • Kemudian, login seperti biasa menggunakan nomor kedua kamu.

4. Dual Space

2 WA bisnis di 1 HP

Aplikasi ini juga berfungsi sama seperti Parallel Space.

Kamu bisa login 2 akun WhatsApp berbeda dalam satu hp.

Ikutilah langkah berikut untuk menggunakan dua akun WhatsApp dalam satu hp lewat aplikasi Dual Space:

  • Unduh aplikasi Dual Space di Google Play Store atau App Store.
  • Masuk aplikasi Dual Space.
  • Pilihlah ikon aplikasi WhatsApp untuk digandakan.
  • Setelah WhatsApp digandakan, kamu login seperti biasa menggunakan nomor kedua kamu di kloningan aplikasi WhatsApp.

Setelah memiliki akun WhatsApp khusus bisnis, tentu memudahkan kamu dalam urusan bisnis, semisal menghubungi pelanggan atau investor.

5. Dual Apps

2 WA bisnis di 1 HP

sumber: xiaomiadvices.com

Terakhir, ada cara menggunakan 2 akun WhatsApp dalam 1 hp khusus pengguna Xiaomi Redmi Note 7.

Tanpa perlu mengunduh aplikasi tambahan, kamu cukup menggunakan fitur bawaan bernama Dual Apps.

Berikut adalah cara menggunakan dua akun WhatsApp dalam satu hp menggunakan fitur Dual Apps:

  • Pergilah ke menu Settings, lalu pilih Apps.
  • Kemudian, di menu tersebut, pilihlah opsi Dual Apps.
  • Setelah itu, carilah aplikasi WhatsApp.
  • Geserlah toggle yang berada di samping tulisan “WhatsApp”.
  • Pada layar pop-up, pilihlah Turn On untuk mengaktifkan Dual Apps.

Sekarang, kamu pun bisa menggunakan 2 akun WhatsApp dalam 1 hp!

***

Itulah 5 cara mudah menggunakan dua akun WhatsApp dalam satu hp.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu yang perlu menggunakan WA bisnis dan WA biasa dalam satu hp.

Bisakah 2 WA bisnis dalam 1 HP?

Oleh karena itu, Anda hanya dapat menggunakan aplikasi WhatsApp Business ini hanya di 2 perangkat berbeda. Namun Anda tidak dapat menggunakan aplikasi WhatsApp Business di dua ponsel bersamaan.

Bagaimana Cara Membuat 2 nomor WA dalam 1 HP?

Menggunakan Aplikasi Parallel Space (Android & iOS) Pilih aplikasi 'WhatsApp'. Setelah itu, klik tambahkan ke Parallel Space. Buka aplikasi WhatsApp yang telah digandakan, kemudian login dengan nomor yang berbeda dari akun WhatsApp pertamamu.

Apakah 1 nomor HP bisa untuk WA bisnis dan WA biasa?

Memang, WhatsApp pernah mengatakan, untuk membuat akun Business, pengguna perlu menggunakan nomor baru. Namun, bukan berarti pengguna WhatsApp Messenger tidak bisa mengubahnya ke akun Business. Dengan mengubah WhatsApp biasa menjadi akun Business, pengguna bisa menggunakan nomor yang sama seperti yang sudah ada.