Apa artinya membersihkan dalam bahasa Inggris?

Pembelajaran dini

Saat ini, bahasa asing menjadi semakin penting. Itu juga berlaku dalam dunia kerja. Akibatnya, jumlah orang yang belajar bahasa asing telah meningkat. Banyak orang tua juga ingin anak-anak mereka belajar bahasa. Cara terbaik untuk belajar bahasa adalah pada usia muda. Sudah ada banyak sekolah kelas internasional di seluruh dunia. Sekolah TK dengan pendidikan multibahasa sekarang menjadi kian populer. Mulai belajar bahasa sejak dini memberikan banyak keuntungan. Hal tersebut dikarenakan perkembangan otak kita. Otak kita membangun struktur bahasa sampai usia 4 tahun. Jaringan syaraf ini membantu kita dalam belajar. Di usia-usia selanjutnya, struktur baru juga tidak terbentuk. Anak-anak yang lebih besar dan orang dewasa memiliki lebih banyak kesulitan belajar bahasa. Oleh karena itu, kita harus meningkatkan perkembangan otak kita sejak dini. Singkatnya: semakin muda, semakin baik. Meski begitu, ada juga orang-orang yang mengkritik pembelajaran dini. Mereka takut bahwa multilingualisme menguasai anak kecil. Selain itu, ada ketakutan bahwa mereka tidak akan belajar bahasa apapun dengan benar. Namun keraguan itu tidak berdasar dari sudut pandang ilmiah. Sebagian ahli bahasa dan neuropsikologi optimis. Studi mereka tentang topik ini menunjukkan hasil positif. Anak-anak biasanya senang dan menikmati kursus bahasa. Dan: Jika anak-anak belajar bahasa, mereka juga berpikir tentang bahasa. Oleh karena itu, dengan belajar bahasa asing mereka mengenal bahasa asli mereka. Mereka mendapatkan keuntungan dari pengetahuan ini seumur hidup mereka. Mungkin bahkan lebih baik memulai dengan bahasa yang lebih sulit. Karena otak anak belajar dengan cepat dan intuitif. Mereka tidak peduli apakah yang mereka simpan itu kata-kata halo, ciao atau néih hóu!

Apa artinya membersihkan dalam bahasa Inggris?

Pelajaran Bahasa Inggris: Membersihkan Rumah dalam Bahasa Inggris

Wash, dust and sweep adalah kata kerja yang berguna untuk diketahui karena kita semua sering membersihkan rumah bukan? Mari pelajari…

Senin, 11 April 2016 14:31 WIB

Tweet

Share

Apa artinya membersihkan dalam bahasa Inggris?

Baca Selanjutnya:

Dunia Hari Ini: Polisi Periksa Enam Tersangka Tragedi Kanjuruhan, TGIPF Panggil PSSI

X

Wash, dust and sweep adalah kata kerja yang berguna untuk diketahui karena kita semua sering membersihkan rumah bukan? Mari pelajari berbagai kata kerja seputar kegiatan bersih-bersih rumah.

Kata kerja, ‘to clean’ artinya menyingkirkan debu dan kotoran dari sesuatu dengan cara mencucinya atau menggosoknya.

‘I clean my home every weekend.’

Sweep, mop dan vacuum

Kita menggunakan kata ‘sweep’ dan ‘mop’ ketika kita hendak membicarakan tentang kegiatan membersihkan lantai.

'To sweep' artinya membersihkan lantai dari debu atau kotoran dengan menggunakan sapu.

‘Please sweep the floor every day.’

Kata kerja  'to mop' artinya menggunakan 'pel/mop' untuk membersihkan lantai.  Kata benda 'mop' menggambarikan suatu peralatan kebersihan yang memiliki gagang dan tali tebal atau busa dibagian bawahnya. 

‘I mop the floor using soap and water once a month.’

Jika Saya hendak membersihkan karpet, maka kita menggunakan kata  ‘vacuum’. 'To vacuum' artinya membersihkan sesuatu menggunakan mesin penyedot debu atau vacuum cleaner. 

‘Vacuum the carpet once the kids leave! They always make a mess.’

Apa artinya membersihkan dalam bahasa Inggris?

Dusting the table. (Flickr CC: Victor Camilo)

Dust, scrub atau  wipe

‘Dust’, ‘scrub’ dan ‘wash’ merupakan cara membersihkan yang berbeda.

'To dust’ artinya menghilangkan partikel debu dari permukaan suatu benda/barang.

‘Don’t forget to dust the shelves when you clean the house.’

‘Scrub’ digunakan ketika kita membersihkan sesuatu, biasanya karena memiliki noda atau kotoran, dengan cara menggosoknya dengan keras. Kita menggunakan alat untuk menggosok, mungkin dengan sikat gosok atau busa, sabun dan air sering kali digunakan ketika menggosok sesuatu yang sangat kotor.

‘The cleaner had to scrub the floor to remove the stains.’

Kita juga  ‘wipe’ atau 'mengelap' juga  kita lakukan ketika  membersihkan permukaan benda/barang. Benda yang dibersihkan dengan cara dilap antara lain permukaan furniture, jendela. kita bisa mengela dengan menggunakan lap basah dan lap kering.

‘I had to wipe the coffee table after she spilled her drink.’

Apa artinya membersihkan dalam bahasa Inggris?

Washing clothes. (Flickr CC: Thomas Hawk)

Wash dan tidy

Kita menggunakan kata ‘wash’ untuk membicarakan kegiatan membersihkan piring, pakaian atau mobil.

'Wash' artinya membuat sesuatu menjadi bersih dengan menggunakan air dan sabun.

Kita bisa juga menggunakan  'wash' ketika membicarakan tentang usaha membersihkan bagian dari tubuh kita seperti tangan, kaki dan rambut.

‘I will wash the dishes and the dirty clothes this weekend.'

'I have to wash my car before I go to work.’

‘Tidy’  digunakan untuk membicarakan upaya membersihkan dan menjaga barang-barang teratur dan rapi. Jika sesuatu terlihat 'tidy' itu berarti benda itu bersih dan tersusun rapi.

‘I'm going to tidy my house before the guests arrive.’

Untuk mempelajari lebih banyak mengenai percakapan sehari-hari dalam Bahasa Inggris dan tips, mari bergabung dengan kami di  

Membersihkan inggrisnya apa?

membersihkan {kata kerja transitif/dengan objek} cleanse {kt krj dgn obj.} eliminate {kt krj dgn obj.} purify {kt krj dgn obj.} vindicate {kt krj dgn obj.}

Membersihkan kelas apa bahasa inggrisnya?

Jawaban = Bahasa Inggrisnya membersihkan Kelas adalah Clean the Class.

Apa bahasa inggrisnya mereka sedang membersihkan kelas?

Gambar di atas menunjukkan mereka sedang membersihkan kelas dalam Bahasa Inggris adalah " they are cleaning the classroom " Dengan demikian jawaban yang tepat adalah Yes, they are.

Apa bahasa inggris nya membersihkan rumah?

50languages bahasa Indonesia - bahasa Inggris UK untuk pemula | Membersihkan rumah = House cleaning.