Apa bedanya tiktok lite dan tiktok biasa

Pengaturan atau menu settings pada tiktok lite jauh lebih sedikit (sederhana) ketimbang pengaturan pada tiktok aslinya.

 

Lebih Cocok Pakai yang Mana?

Kedua aplikasi ini sama-sama diciptakan oleh TikTok Pte.Ltd.

Tentu ada tujuan diciptakannya versi biasa dan versi LITE.

Versi Biasa

Cocok untuk :

  • Pengguna yang punya memori penyimpanan besar di HP nya
  • Pengguna yang suka menikmati/menonton video-video tiktok dengan lebih leluasa
  • Pembuat video (content creators) tiktok

Versi Lite

Cocok untuk :

  • Pengguna yang memorinya HP nya terbatas namun tetap ingin menikmati hiburan dari tiktok
  • Pengguna yang mau menonton video saja, bukan creator.

 

Apakah penjelasan diatas sudah menjawab keinginan anda?

Butuh yang lebih rinci lagi?

 

Oke, kita bahas dengan lebih detail.

 

Jikalau membandingkan keduanya, tentu versi LITE punya fitur yang lebih sedikit ketimbang versi besarnya.

Jadi dalam pembahasan kali ini, kita pakai sudut pandang pada fitur yang hilang dari TikTok itu sendiri.

 

1. Tidak bisa menambahkan akun lagi

Apa bedanya tiktok lite dan tiktok biasa

Ya, kita hanya bisa memakai satu akun saja, tidak bisa menambahkan akun kedua, ketiga, dan selanjutnya di aplikasi tersebut.

 

2. Banyak Pengaturan yang dihilangkan

Apa bedanya tiktok lite dan tiktok biasa

Pada menu Settings and Privacy, kita tidak menemui :

  • Security
  • Balance
  • TikCode
  • Share Profile
  • Content Preference
  • Digital Wellbeing
  • Family Pairing
  • Accesibility
  • Data Saver
  • Community Guidelines
  • Guidance for Parents
  • Join Tiktok Testers
  • Add Account

 

3. Menu Edit Profile Terbatas

Apa bedanya tiktok lite dan tiktok biasa

Kita tidak menemui menu :

  • Change Video
  • Add Instagram to your profile (Menghubungkan IG ke akun kita)
  • Add YouTube to your profile (Menambahkan akun youtube ke profile)
  • Add Twitter to your profile (Mengaitkan akun twitter di akun kita)

 

4. Tidak Ada Scan TikCode

Apa bedanya tiktok lite dan tiktok biasa

Ketika membuka Discover, di bagian kanan atas layar, tidak ditemui tombol Scan QR Code ataupun TikCode

 

5. Memerlukan Download Tambahan ketika mau upload Video

Apa bedanya tiktok lite dan tiktok biasa

Saat pertama kali mengakses menu untuk upload/create video tiktok, aplikasi akan loading sebentar untuk mengunduh fitur tersebut. Ukurannya tidak besar, tidak sampai 10 MB.

 

6. Tidak ada Fitur Templates

Apa bedanya tiktok lite dan tiktok biasa

Kita tidak menemui menu 60s dan Templates di bagian bawah kamera. Namun, khusus untuk durasi video (15s dan 60s) tetap ada namun letaknya berbeda.

Jadi yang benar-benar tidak ada adalah : Templates.

 

7. Fitur Effect Sangat Sedikit

Apa bedanya tiktok lite dan tiktok biasa

Untuk fitur effect tetap ada namun jumlahnya sangat sedikit dibandingkan tiktok asli.

Karena fitur ini berkurang, kreatifitas dan keleluasaan membuat video juga semakin berkurang.

 

8. Fitur Share Lebih Terbatas

Apa bedanya tiktok lite dan tiktok biasa

Tidak ada fitur Send to, dan juga kita tidak menemui tombol Duet , Live Video, stitch..

 

 

Penutup

Sebelum ditutup, admin mau curhat sedikit, boleh ya?

Awalnya saya dengan rasa iseng menginstall tiktok lite di HP saya. Saya gunakan keduanya, dan rasanya tampilan keduanya mirip-mirip saja.

Muncullah sebuah pertanyaan di benak saya, “apa bedanya 2 aplikasi ini?”  Yang pasti tidak mungkin menginstall keduanya, boros memori.

 

Untuk mendapatkan jawaban, saya buka google dan mengetik pertanyaan seperti judul artikel ini. Saya buka situs yang sodorkan oleh google, dari yang paling atas.

Kok jawabannya panjang-panjang bener ya, saya cuma butuh jawaban sederhana, apa bedanya tiktok biasa dengan tiktok lite, bukan jawaban panjang seperti novel!

Capek ngescrool kebawah, lewati iklan, gambar dan bermacam-macam konten didalamnya yang tidak terlalu saya butuhkan saat itu.

Karena kesal, akhirnya saya buatlah artikel ini….. Begitu ceritanya hehe

 

Baiklah, semoga penjelasan artikel ini bermanfaat dan pas jawabannya sesuai yang kamu ingin kamu ketahui.

Apa fungsi TikTok Lite?

Kelebihan TikTok Lite Berikut selengkapnya. Memiliki ukuran yang cukup kecil sehingga penggunaan kapasitas memori akan lebih kecil. Hal ini berbeda dengan versi biasa. Memiliki halaman dan beranda yang sama dengan versi biasa.

Apakah TikTok Lite bisa FYP?

Fitur pencarian pada halaman awal atau For You Page(FYP) tidak tersedia kolom pencarian pada sudut kanan atas. Selain itu, TikTok Lite juga tidak bisa kamu gunakan untuk live streaming karena aplikasi ini tidak mendukung fitur tersebut.