Bagaimana cara mendapatkan harga tiket pesawat murah?

JAKARTA, celebrities.id - Cara dapat harga tiket pesawat lebih murah ternyata bukan hal yang mustahil. Dengan dapat harga tiket pesawat yang lebih murah, kamu bisa menghemat biaya perjalanan.

Selain itu, penghematan tadi bisa dialokasikan untuk kebutuhan lain, seperti penginapan, kuliner hingga membeli oleh-oleh. Tentunya liburan kamu akan lebih hemat dan berkesan jika mendapat harga tiket pesawat murah.

Jika kamu ingin berlibur menggunakan transportasi udara, maka ada beberapa cara jitu supaya mendapatkan harga tiket pesawat lebih murah. Bagaimana caranya?

Berikut celebrities.id rangkum dari beberapa sumber mengenai cara dapat harga tiket pesawat lebih murah untuk liburan, Selasa (17/5/2022).

Cara Dapat Harga Tiket Pesawat Lebih Murah

1. Membeli dari jauh-jauh hari, minimal dua- tiga bulan sebelumnya

Salah satu cara yang dapat kamu lakukan pertama dengan membeli tiket pesawat dari jauh-jauh hari. Umumnya dengan melakukan cara tersebut kamu bisa mendapatkan harga tiket yang jauh lebih murah dan terjangkau.

Sebenarnya cara ini sudah menjadi rahasia umum. Maka dari itu jangan sampai kelewatan jika kamu ingin berlibur menggunakan mode transportasi pesawat dengan harga tiket yang murah.

2. Berburu tiket murah saat tengah malam

Cara berikutnya yang dapat kamu gunakan untuk mendapatkan harga tiket pesawat murah yaitu dengan berburu tiket murah saat tengah malam. Cobalah untuk mengecek dan membeli harga tiket pesawat mulai pukul 23:00.

Hal ini karena banyak masyarakat hanya melakukan pemesanan tiket tanpa melakukan pembayaran secara cepat. Dengan begitu sistem akan otomatis membatalkan pemesanan jika tidak dilakukan pembayaran dengan cepat. Oleh karena itu, peluang mendapatkan harga tiket lebih murah bisa kamu raih dengan mudah.

3. Berburu tiket lewat situs aggregator

Cara ketiga yang dapat kamu manfaatkan untuk mendapatkan tiket murah yaitu dengan berburu lewat situs aggregator. Aggregator merupakan website yang terdiri dari berbagai situs. Hal ini bisa menjadi pertimbangan kamu dalam membeli tiket pesawat murah.

Tidak hanya itu saja, situs aggregator juga terdapat kalender yang berisi harga tiket pesawat berdasarkan tanggal. Hal itu akan memudahkan kamu dalam memilih tiket dengan harga terjangkau.

4. Liburan pada low season

Cara terakhir yang dapat kamu lakukan untuk mendapatkan tiket murah yaitu dengan berlibur pada low season. Low season adalah musim ketika orang paling sedikit mengunjungi suatu tempat. Dengan begitu kamu bisa mendapat harga tiket yang paling rendah.
Biasanya di Indonesia low season ditetapkan pada bulan September hingga awal Desember. Low season akan memperbanyak peluang kamu dalam menemukan tiket pesawat murah dan terjangkau. Kamu jadi bisa melakukan perjalanan traveling dengan asik dan tidak menghabiskan biaya berlebihan.
 

Editor : Oktiani Endarwati

Ilustrasi tiket pesawat Foto: Shutterstock

Mau tahu cara dapat tiketpesawatmurah? Ternyata ada beberapa tips yang dapat kamu coba, lho. Saat merencanakan liburan, memilih tiket pesawat memang menjadi hal penting yang harus diperhatikan.

Apalagi, bagi kamu yang memiliki waktu terbatas untuk bepergian, transportasi pesawat terbang sudah pasti jadi pilihannya. Namun terkadang, harga tiket pesawat yang tinggi kerap menjadi permasalahannya.

Merasakan hal serupa? Itu tandanya kamu harus mengikuti beberapa tipscara dapat tiket pesawat murah seperti di bawah ini.

5 Cara Dapat Tiket Pesawat Murah

1. Pesan dari Jauh-jauh Hari

Ilustrasi pesawat Foto: Shutterstock

Bukan rahasia lagi jika harga tiket pesawat yang dipesan jauh-jauh hari akan lebih murah. Jika ingin melakukan perjalanan domestik, kamu dapat memesan tiket lima minggu sebelum keberangkatan.

Sementara untuk melakukan penerbangan internasional, kamu dapat memesan tiket dari 2 hingga 3 bulan sebelumnya. Namun tentunya, kamu harus sudah memastikan betul jadwal keberangkatan agar tiket pesawat tidak hangus, ya.

2. Pesan Tiket di Hari Kerja

Suasana di terminal 3 Bandara Soetta. Foto: Angkasa Pura II

Tahukah kamu, ternyata harga tiket pesawat cenderung lebih mahal saat akhir pekan alias weekend, di hari Sabtu, dan Minggu. Maka dari itu, untuk mendapatkan tiket pesawat murah, kamu harus memburunya di hari kerja atau weekday, pada Senin hingga Kamis.

Sementara untuk waktu penerbangan, kamu bisa memilih hari Kamis atau Jumat untuk mendapatkan harga tiket murah. Sebab, harga tiket di kedua hari tersebut memang menjadi yang paling murah jika dibandingkan dengan hari lainnya.

Menurut survei PR Newsire, pada hari-hari tersebut tiket pesawat dapat 20 persen lebih murah dari hari lainnya.

3. Hindari Memesan Banyak Tiket Sekaligus

Ilustrasi pergi liburan menggunakan pesawat Foto: Shutterstock

Berikutnya yang juga patut kamu cermati adalah, jangan langsung memesan banyak tiket sekaligus. Sekalipun kamu pergi secara rombongan, carilah tiket untuk satu orang terlebih dahulu. Lalu, setelah proses check out selesai, kamu bisa mencocokkan posisi kursi dengan rombonganmu.

Karena misalnya, jika kalian mencari empat kursi, maskapai akan mencarikan empat kursi dan menampilkan harga sesuai dengan harga tiket termahal. Jika kursi A harganya Rp 1 juta, kursi B Rp 1,5 juta, kursi C Rp 2 juta dan kursi D 2,5 juta, maka masing-masing kursi akan dihargai Rp 2,5 juta.

4. Pesan Melalui Aplikasi

Ilustrasi memesan tiket pesawat melalui aplikasi Foto: Shutterstock

Membeli tiket melalui aplikasi juga menjadi cara yang bisa kamu coba. Karena biasanya, ada banyak harga promo yang ditawarkan melalui aplikasi.

Selain itu, kamu juga melakukan pemesanan dengan lebih mudah dan praktis dengan melalui aplikasi. Bahkan, beberapa aplikasi juga memiliki sistem poin yang dapat ditukarkan untuk mendapat voucher hingga membuat harga tiket pesawat semakin murah.

5. Cek Media Sosial Maskapai Penerbangan atau Online Travel Agent

Ilustrasi bandara Foto: Shutterstock

Nah, kalau yang satu ini juga menjadi cara mudah untuk mendapat tiket pesawat murah. Kamu dapat mengikuti berbagai akun sosial media dari maskapai penerbangan atau Online Travel Agent untuk mengetahui berbagai promo menarik.

Selain itu, kamu juga bisa berlangganan newsletter mereka yang akan memberikan informasi langsung ke e-mail pribadimu. Dengan begitu, dijamin kamu akan selalu update promo-promo terbaru, termasuk harga tiket pesawat.

Nah, itulah beberapa tips jitu yang dapat kamu ikuti untuk mendapat tiket pesawat murah. Jangan lupa untuk segera menentukan jadwal liburanmu, ya!

Cara Pesan tiket pesawat murah di hari apa?

Harga Tiket Pesawat Murah di Hari Apa? Tiket pesawat murah bisa kamu dapatkan pada hari Selasa. Pada hari Selasa, harga tiket pesawat akan lebih murah daripada biasanya. Jangan lupa untuk melakukan pemesanan di siang hari karena kamu bisa dapatkan potongan sebanyak 15-25% pada hari Selasa siang.

Harga tiket pesawat murah di hari apa?

Dikutip dari berbagai sumber, hari yang tepat untuk memesan tiket pesawat adalah hari Selasa dan Rabu. Biasanya, kedua hari tersebut memiliki rate harga lebih rendah dibanding di akhir pekan. Namun, harga tersebut bisa berubah-ubah. Makanya penting untuk sering-sering cek aplikasi tiket.com, ya!

Apakah tengah malam tiket pesawat murah?

Ya, tengah malam diyakini waktu terbaik untuk booking tiket pesawat karena harganya akan relative rendah. Kemudian penting juga diketahui hari pemesanan. Biasanya pada awal pekan harganya akan lebih murah dibandingkan akhir pekan Sabtu-Minggu.

Kapan harga pesawat turun 2022?

Penurunan pun berimbas pada harga tiket pesawat yang juga ikut merosot. Mengutip data One Solution Pertamina, harga avtur di banyak bandara mengalami penurunan untuk periode 1-14 Oktober 2022, dari periode sebelumnya 15-30 September 2022.