Kenapa rusia disebut negeri beruang merah

Голубое Озера di Kota Kazan. Sumber: dokumen pribadi.

Rusia yang dikenal dengan julukan negeri beruang merah ini secara geografis terletak di antara Benua Asia dan Eropa. Sejak keruntuhan Uni Soviet, Rusia telah mengalami banyak sekali transformasi di semua bidang demi mengejar ketertinggalannya dari bangsa barat. Salah satunya adalah di bidang pendidikan. Rusia dianggap sebagai salah satu negara yang maju dari segi penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi, sehingga dapat dijadikan sebagai tujuan untuk melanjutkan pendidikan tinggi, berikut fakta-faktanya:

1. Pusat Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

Rusia dikenal sebagai salah satu yang terdepan dalam hal pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sejak zaman Kekaisaran Rusia, Uni Soviet, hingga Rusia modern saat ini. Banyak sekali ilmuwan-ilmuwan terkenal peraih nobel yang berasal dari negeri ini. Jika saat di sekolah teman-teman pernah belajar mengenai tabel periodik, rumus tersebut diciptakan oleh Dmitri Mendeelev, seorang ilmuwan terkenal pada zaman Kekaisaran Rusia. Selain itu, Rusia juga dikenal dengan industrinya yang berkembang dengan pesat, mulai dari industri obat-obatan, peralatan medis, kedokteran, nuklir, militer hingga antariksa. Di era digitalisasi saat ini Rusia mampu bertransformasi menjadi pemimpin dalam pengembangan teknologi informasi di kawasan dan dikenal sebagai negara yang paling banyak melahirkan para profesional IT bersertifikat di dunia setelah India dan Amerika Serikat. Menarik bukan?

2. Universitas Kelas Dunia

Berdasarkan peringkat yang diterbitkan oleh Quacquarelli Symonds atau yang dikenal dengan QS World Rangking, sistem pendidikan di Rusia telah berhasil menempatkan banyak universitasnya di jajaran top universitas dunia. Saat ini Lomonosov Moscow State University atau yang bisa disebut dengan Московский государственный университет имени М.В. Ломоносова menjadi Universitas Rusia dengan peringkat tertinggi dengan menempati posisi 78 dunia berdasarkan QS World Rangking 2022.

Sistem pendidikan di Rusia juga telah mengadopsi sistem pendidikan tinggi negara-negara Uni Eropa melalui perjanjian Bologna. Selain itu, universitas-universitas terbaik Rusia tidak hanya berada di kota Moscow dan St.Petersburg saja, melainkan tersebar secara merata di seantero Rusia. Sebanyak 5 dari 10 universitas dengan peringkat teratas di Eropa Timur dan Asia Tengah berdasarkan peringkat QS World Rangking 2022 berasal dari Rusia. Jadi tunggu apa lagi? Yuk lanjut kuliah di Rusia.

Satrio, mahasiswa Master of International Relations di Kazan Federal university. Sumber: dokumen pribadi.

3. Kesempatan Menguasai Salah Satu Bahasa Resmi PBB

Menguasai Bahasa Inggris tentu sudah biasa. Jika mampu menguasai bahasa lain tentu luar biasa. Bahasa Rusia dikenal sebagai salah satu bahasa yang penuturnya paling banyak di dunia. Selain itu, Bahasa Rusia juga dikenal sebagai salah satu bahasa yang paling indah namun juga sebagai salah satu bahasa yang paling susah untuk dikuasai bagi penutur asing. Sebagai salah satu bahasa resmi PBB, menguasai Bahasa Rusia akan menjadi nilai plus jika ingin berkarier di kancah global. Namun jangan khawatir, jika melanjutkan pendidikan di Rusia melalui program reguler, kalian akan mendapatkan kelas persiapan Bahasa Rusia selama 1 tahun pada fakultas persiapan (Подготовительный Факультет).

4. Berbagai Macam Beasiswa Tersedia untuk Semua Jenjang

Keberadaan sumber pendanaan beasiswa tentu menjadi salah satu pertimbangan jika ingin melanjutkan pendidikan ke luar negeri. Namun jangan khawatir, ada banyak sekali kesempatan untuk meraih beasiswa pendidikan tinggi di Rusia, mulai dari jenjang S1, S2 sampai dengan S3. Salah satu yang paling diminati oleh mahasiswa Indonesia adalah Beasiswa Pemerintah Rusia, yang seleksinya dibuka setiap tahun melalui Russian House atau yang dulu dikenal sebagai Pusat Ilmu Pengetahuan dan Kebudayaan Rusia di Indonesia. Selain itu, terdapat juga beasiswa lain yang tersedia seperti melalui skema Open Doors (OD), LPDP, Erasmus, dan bahkan beasiswa dari masing-masing universitas.

5. Biaya Hidup yang Terjangkau

Salah satu yang paling menarik dari berkuliah di Rusia adalah Rusia menawarkan biaya hidup yang terjangkau. Hal tersebut menjadi daya tarik tersendiri bagi mahasiswa asing untuk melanjutkan pendidikan tinggi di Rusia. Dibanding dengan biaya hidup di negara eropa lainnya, tentu Rusia menjadi pilihan yang cukup menarik. Biaya hidup di kota-kota Rusia seperti biaya hidup sehari-hari, transportasi hingga sewa tempat tinggal tidak jauh berbeda dari Indonesia. Jadi jangan khawatir.

6. Destinasi Utama Mahasiswa Internasional untuk Kuliah

Berdasarkan fakta dari berbagai sumber, Rusia menempati urutan ketujuh sebagai negara dengan jumlah mahasiswa internasional yang paling banyak di dunia bahkan berada di atas Jerman dan Jepang. Pada tahun 2019 lalu, lebih dari 334.000 mahasiswa asing berkuliah di Rusia. Dengan berkuliah di Rusia, kalian dapat merasakan atmosfer internasional sekaligus berinteraksi dengan masyarakat dari berbagai belahan dunia dan tentu akan semakin memperluas jejaring pertemanan internasional. jadi masih ragu untuk kuliah di Rusia?

7. Pesona Kota, Alam, dan Budaya yang Membaur Menjadi Satu

Setelah disibukkan dengan aktivitas perkuliahan, tidak ada salahnya jika melakukan rehat sejenak sambil menikmati keindahan Rusia. Berbicara destinasi wisata dunia, tentu Rusia adalah salah satu yang terbaik. Pesona Kremlin di Kota Moscow dan Museum Hermitage di Kota St. Petersburg, sudah tak terbantahkan. Namun, pariwisata Rusia tak sampai disitu saja. Keindahan Kota Kazan dengan perpaduan budaya Islamnya, lalu pesona alam siberia yang begitu memukau di sekitar pegunungan Altai serta indahnya pesona Danau Baikal, hingga keindahan gereja-gereja orthodoks kuno yang ikonik yang banyak sekali tersebar di seantero Rusia, menjadikan pariwisata Rusia seakan tak pernah pudar. Jika tertarik melihat keindahan Aurora Borealis, Kota Murmanks merupakan kota yang tepat untuk dikunjungi di Rusia. Hal tersebut tentu dapat dimanfaatkan para mahasiswa diwaktu senggangnya untuk menjelajahi keindahan Rusia dari sisi yang berbeda.

Masjid Qul-syarif yang berada di sekitar Kremlin Kazan. Sumber: dokumen pribadi.

Salah satu gereja Orthodoks di Kota Kazan. Sumber: dokumen pribadi.