Cara memasak daging ayam kecap

KOMPAS.com - Ayam kecap pedas manis bisa jadi lauk makan keluarga. Bumbunya yang simpel tapi enak cocok dinikmati bersama nasi hangat. 

Saat membuat ayam kecap baiknya daging ayam dimarinasi dulu lalu digoreng setengah matang. Hal ini perlu dilakukan agar bumbu lebih meresap dan dagingnya matang sempurna.

Selengkapnya, berikut resep ayam kecap pedas manis dari "Masakan dan Kudapan Nusantara ala Cheche Kitchen" (2020) oleh Mince Sriwati terbitan PT Gramedia Pustaka Utama yang bisa jadi inspirasi.

Baca juga:

Bahan

  • 1 ekor ayam, maksimal 1,5 kilogram 
  • 1 buah jeruk nipis 
  • Garam secukupnya 
  • 1/2 bonggol bawang bombai, iris 
  • 1 batang daun bawang, iris 
  • 3 cabai merah keriting, iris serong 
  • 1/4 sdt lada bubuk dan pala bubuk secukupnya
  • 1 sdt gula pasir 
  • 100 ml air matang 
  • 7-8 sdm kecap manis 
  • 1 sdm kecap asin 
  • 3 sdm sambal manis pedas
  • 2 sdm saus tomat
  • 1,5-2 cm jahe, iris tipis
  • 3-4 lembar daun jeruk, buang tulangnya 
  • Air asam jawa secukupnya 
  • Garam secukupnya jika perlu

Bumbu halus

  • 3-4 siung bawang putih 
  • 5 buah bawang merah 
  • 6-8 buah cabai merah keriting atau sesuai selera
  • Garam secukupnya

Baca juga: Resep Ayam Kecap Suwir Bawang Bombay, Lauk Makan yang Nikmat

Cara membuat ayam kecap pedas manis

1. Lumuri ayam yang telah dipotong dan dicuci bersih dengan jeruk nipis dan garam. Diamkan sekitar 30 menit atau satu jam di dalam kulkas. 

2. Goreng ayam setengah matang, sisihkan. 

3. Tumis bumbu halus bersama daun jeruk dan jahe sampai bumbu setengah matang. Tambahkan bawang bombai, cabai iris, daun bawang, lada, gula pasir, dan pala bubuk. Aduk rata. 

4. Tambahkan saus tomat, saus sambal, kecap manis, kecap asin, dan air asam jawa. Aduk rata.

5. Tambahkan air, aduk rata kembali. Biarkan sedikit lebih mengental, koreksi rasa lalu tambahkan ayam. 

6. Masak semua sambil diaduk-aduk hingga bumbu meresap dan mengental. Sebelum dimatikan apinya, koreksi rasa kembali. Jika sudah pas segera sajikan.

Baca juga: Resep Ayam Kecap Sunda, Bumbunya Meresap Sempurna

Buku "Masakan dan Kudapan Nusantara ala Cheche Kitchen" (2020) oleh Mince Sriwati terbitan PT Gramedia Pustaka Utama dapat dibeli online di Gramedia.com

Brilio.net - Menu ayam tak pernah bikin kecewa. Segala jenis olahan dari bahan makanan ini banyak digemari karena rasanya lezat. Ayam juga gurih saat dimasak bersama bumbu kecap.

Nah, ayam bumbu kecap cenderung memberi rasa manis khas dari kecap. Nah menu ayam kecap ini cocok disantap saat sarapan, makan siang, atau malam.

Kamu bisa memadukan kecap dengan bumbu lainnya, lho. Bisa lebih pedas, super manis, campur kunyit, maupun rempah lain dari jahe dan kemangi. Untuk mengkreasikan bumbu ayam kecap, kamu bisa mencoba beragam cara di bawah ini.

Telah dirangkum BrilioFood dari berbagai sumber pada Selasa (28/12), ini tiga belas resep bumbu ayam kecap yang menggugah selera.

Manis gurih ayam kecap bisa bikin santapan keluarga jadi terasa spesial. Ayam kecap sebenarnya cukup mudah dibuat, bahan-bahannya juga sederhana saja. Kalau bosan dengan ayam goreng biasa, resep yang satu ini bisa jadi pilihan. Untuk rasa yang lebih lezat dan meresap, gunakan bagian paha atau paha atas.

Baca Juga:

Atsarina Luthfiyyah (Senior Editor)

Memiliki pengalaman pendidikan di bidang Tata Boga dan Jurnalistik. Hobi menulis, traveling dan memasak. S2 Universitas Gadjah Mada Ilmu Komunikasi
Hubungi Kami di [email protected]

Merdeka.com - Sajian olahan daging ayam memang menjadi favorit bagi sebagian besar orang. Selain mengandung berbagai gizi yang bermanfaat bagi tubuh, daging ayam pun juga mudah ditemui di pasaran dengan harga yang terjangkau.

Umumnya, daging ayam cepat untuk dikonsumsi dengan menggorengnya. Anda cukup membuat bumbu yang sederhana, melakukan marinasi, dan menggorengnya dengan cepat.

Namun jika Anda bosan dengan olahan daging ayam yang begitu saja, resep ayam kecap bisa menjadi pilihan baru. Cara membuat ayam kecap yang enak dan lezat pun tak banyak membutuhkan banyak waktu.

Nah, penasaran dengan berbagai cara membuat ayam kecap dengan bahan yang murah meriah tersebut? Melansir dari berbagai sumber, Selasa (16/11/2021), berikut rangkuman selengkapnya untuk Anda.

Siapa sih yang tidak suka olahan ayam? Hampir semua orang suka mengkonsumsi makanan yang satu ini. Salah satu olahan daging ayam yang enak yaitu ayam kecap mania. Tapi kalau kamu suka pedas, kamu bisa menambahkan cabai rawit sesuai selera. Dengan resep ini, sekarang kamu bisa memasak ayam kecap yang enak untuk keluarga tercinta. Jangan lupa juga sajikan ayam kecap dengan nasi hangat. Selamat mencoba!!